Djawanews.com – Pernahkah kamu mengetahui jika posisi tidur bisa menggambarkan kepribadian seseorang? Beberapa psikolog dan ahli tidur mengungkapkan bahwa posisi tidur meringkuk atau fetal adalah posisi paling umum dilakukan perempuan.
Posisi meringku kerap dikaitkan dengan rasa malu dan kepekaan. Sementara itu, survei penelitian dari Better Sleep Council (BSC) menemukan bahwa seorang yang memiliki gelar atau pendidikan lebih tinggi lebih cenderung memilih posisi tidur meringkuk daripada mereka yang menyelesaikan pendidikan lebih rendah.
Posisi Tidur Bisa Menggambarkan Kepribadian Seseorang
- Tidur Meringkuk
Posisi ini juga dikenal sebagai posisi 'meringkuk seperti bayi', ini adalah salah satu posisi tidur paling populer. Jika kamu adalah seseorang yang mencari kenyamanan dan keamanan dalam hidup, kamu mungkin menemukan kenyamanan tidur menyamping, dengan kaki meringkuk seperti bayi.
Posisi ini hanya menandakan kebutuhan seseorang untuk merasa aman dan terjaga. Di samping itu, posisi ini juga menandakan bahwa kamu mungkin orang yang mudah tertipu dan sangat sensitif.
- Tengkurap
Posisi tengkurap bertumpu pada perut dengan tangan telentang adalah posisi tidur yang tidak biasa. Selain itu, posisi tidur ini juga mendorong cedera leher dan terbukti berbahaya bagi perempuan hamil.
Lantas, bagaimana dengan kepribadian orang yang suka tidur dengan posisi ini? Jika kamu tidur dengan posisi ini, kamu adalah orang yang ramah dan suka bersosialisasi. Namun kamu tidak suka dikritik dan kadang bersikap seenaknya.
- Telentang
Seorang dengan posisi tidur telentang dikenal memiliki kepribadian yang percaya diri dan terbuka. Mereka cenderung berpegang teguh dengan keputusan mereka dan mudah curiga.
- Memeluk Guling atau Bantal
Jika kamu adalah seseorang yang tidak bisa tidur tanpa memeluk bantal atau guling, kamu mungkin adalah orang yang bahagia dan cenderung mementingkan hubungan sosial dalam hidup. Kamu adalah orang yang sangat membantu dan suka bekerja lebih keras untuk orang-orang yang kamu cintai.
Itu tadi beberapa posisi tidur bisa menggambarkan kepribadian seseorang. Semoga bermanfaat!
Ingin tahu informasi mengenai lifestyle lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.