Memiliki rambut yang sehat dan bersih dapat membuat seseorang menjadi lebih percaya diri. Tapi bagaimana bila rambut kamu ditinggali oleh segerombolan parasit kecil bernama kutu? Kalau sudah begini, kamu pasti akan mencari cara untuk mengusir kehidupan kutu di rambut kamu.
Cara Menghilangkan Kutu Rambut yang Tidak Diragukan Lagi
Kutu rambut merupakan serangga kecil yang menjadi parasit di kulit kepala dan mengisap darah di kepala. Akibatnya kulit kepala akan gatal dan tidak nyaman. Nah, buat kamu yang mengeluh karna ada kutu rambut yang tinggal di kulit kepala, selain dengan pakai sisir serit, berikut cara ampuh dan mudah yang bisa kamu coba untuk mengusir kutu rambut dan telurnya dari berbagai sumber:
-
Gunakan Cuka
Sifat asam dari cuka mampu menghilangkan kutu rambut dan telurnya dengan cepat. Berikut cara menghilangkan kutu rambut dan telurnya:
- Siapkan 2 sdm cuka dan 2 sdm minyak kelapa
- Kemudian campur sampai tercampur merata
- Oleskan pada kulit kepala sebelum tidur
- Gunakan penutup kepala (shower up) dan tidurlah dan diaman sampai pagi
- Setelah bangun dari tidur, keramaslah dengan menggunakan shampoo.
Namun perlu diperhatikan, karena sifatnya sangat asam, gunakanlah dengan hati-hati agar tidak menimbulkan iritasi.
-
Daun Sirsak
Daun sirsak sudah dikenal lama untuk menghilangkan kutu rambut beserta telurnya. Caranya juga gampang:
- Cuci daun sirsak, haluskan sampai berbentuk seperti pasta
- Usapkan pasta daun sirsak ke kulit kepala.
- Tutup dengan shower up dan diamkan selama 30 menit
- Bilas dengan air hingga bersih
-
Gunakan Minyak Zaitun
Selain bermanfaat untuk kecantikan, minyak zaitun juga ampuh membasmi kutu rambut beserta kulitnya loh.
Berikut cara menghilangkan kutu rambut dan telurnya:
- Keramaslah dulu sampai rambutmu bersih, lalu keringkan dengan handuk.
- Oleskan minyak zaitun pada kulit kepala dan pijatlah dengan lembut.
- Gunakan penutup kepala (shower cap), dan tidurlah sambil mendiamkannya sampai besok pagi.
- Setelah bangun dari tidur, keramaslah rambutmu dengan menggunakan shampo.
-
Gunakan Minyak Lavender
Selain minyak zaitun, kamu juga bisa menggunakan minyak lavender untuk mengusir kutu rambut. Caranya juga sama seperti menggunakan minyak zaitun, yaitu:
- Keramaslah sampai bersih, lalu keringkan dengan handuk.
- Oleskan minyak lavender pada kulit kepala dan pijatlah dengan lembut.
- Gunakan penutup kepala. Kemudian bawa tidur sampai pagi
- Setelah bangun dari tidur, keramaslah dengan menggunakan shampo.
-
Minyak Essensial
Selain kedua minyak di atas kamu bisa menggunakan minyak satu ini. Jenis minyak esensial yang dipercaya dapat menghilangkan kutu rambut secara alami antara lain minyak kayu putih, tea tree oil, cengkeh, eucalyptus, ada, peppermint, dan minyak pala. Caranya mudah:
- Campurkan 10-15 tetes minyak esensial dengan minyak zaitun
- Oleskan campuran minyak tersebut menggunakan bola kapas
- Biarkan semalaman
- Sisr dengan sisir serit, kemudian keramaslah dan bilas rambut hingga bersih
- Ulangi cara minimal 2 kali seminggu
Semoga cara-cara mudah dan ampuh di atas dapat membantu. Semoga bermanfaat.