Komedo memang menjadi permasalahan bagi para kaum hawa maupun adam. Bagaimana tidak, komedo bisa membuat hidung kita nampak tidak enak dipandang.
Selain itu komedo juga akan membuat Anda menjadi tidak percaya diri. Apalagi kalau komedonya sudah sangat parah dan memenuhi hidung, waduh jangan deh!
Namun ada kok cara menghilangkan komedo dengan garam yang cepat. Penasaran? Yuk daripada bingung, kita kepoin gimana caranya.
Cara menghilangkan komedo dengan garam yang praktis
- Garam dan pasta gigi
Kalau sedang mengalami komedo sebenarnya ada bahan yang praktis dan ada dirumah Anda kok. Anda tinggal memanfaatkan pasta gigi di rumah.
Caranya, cukup Anda oleskan pasta gigi pada komedo dan ketika pasta masih basah, pijat perlahat pada area komedo menggunakan garam. Setelah pasta mengeras, ia akan membantu mengangkat komedo dari pori-pori kulit. Setelah itu bersihkan dengan air hangat sampai bersih.
- Garam dan yogurt
Selain pasta gigi, Anda juga bisa menggunakan hasil fermentasi dari susu sapi, yaitu yogurt.
Pasalnya yogurt juga bisa Anda manfaatkan untuk menghilangkan komedo Anda lho.
Caranya, cukup Anda oleskan air garam pada area komedo. Lalu, oleskan yogurt dingin secara merata selama 15 menit saja. Kalau digunakan secara rutin maka komedo akan menghilang.
- Garam dan lemon
Tak cuma bisa dimanfaatkan sebagai minuman yang menyegarkan dan buah penyokong vitamin C yang baik buat tubuh kita. Sebenarnya
Anda bisa juga memanfaatkan air lemon untuk membantu menghilangkan komedo.
Caranya, campurkan saja perasan lemon dan garam selama 10 menit, lalu bersihkan dengan air hangat. Ulangi proses tersebut setelah 8 hari untuk mendapatkan hasil yang baik dan maksimal.
- Garam dan madu
Sebenarnya madu juga tak hanya digunakan sebagai pendukung vitamin pada tubuh kita saja. Selain manis rasanya, madu juga manis manfaatnya, salah satunya bisa dijadikan penghilang komedo.
Caranya, mencampurkan satu sendok makan garam dan satu sendok makan madu ke dalam sebuah wadah atau mangkok. Lalu oleskan ke area yang memiliki komedo. Diamkan sampai mengering, baru bilas dengan air. Gunakan cara ini secara rutin 2 kali dalam seminggu ya. Dan dapatkan hasilnya yang maksimal.
- Garam dan gula
Ternyata gula juga bisa kita manfaatkan sebagai bahan untuk mengatasi masalah komedo yang membandel lho,
Caranya takar masing-masing garam dan gula sebanyaksatu sendok, kemudian campurkan. Lalu, oleskan pada area yang berkomedo selama 10-15 menit. Kalau sudah, cucilah sampai bersih agar komedonya bisa terangkat.
Jadi itulah beberapa cara menghilangkan komedo dengan garam. Kalau sudah tau dan Anda memiliki masalah komedo, maka tunggu apalagi, segeralah praktekan biar wajahkamu nampak maksimal.