Republik Korea atau biasa dikenal sebagai Korea Selatan atau Korsel adalah sebuah negara di Asia Timur yang meliputi bagian selatan Semenanjung Korea. Perkembangan pesat dalam sector hiburan telah membuat banyak artis dari Korea yang namanya melambung bahkan di Indonesia. Berikut ini beberapa artis Korea yang terkenal di Indonesia bahkan oleh non-kpopers.
Daftar artis Korea yang terkenal di Indonesia bahkan jadi favorit emak-emak
- Yoona (Girl’s Generation)
Kalangan bukan penggemar KPop akan sulit membedakan para member Girl’s Generation yang lain, tapi tidak dengan Yoona, ia sangat mudah dikenali. Non-KPopers juga kebanyakan tahu Yoona karena visualnya yang menawan.
- Lee Min Ho
Gara-gara drama Boys Before Flowers, semua orang pasti kenal Lee Min Ho deh. Iya kan? Walau karakternya nyebelin tapi tetep bikin kangen.
- Song Jong Ki
Ia mulai dikenal ketika membintangi seri Sungkyunkwan Scandal dan acara Running Man sebagai salah satu anggota cast yang asli ketika ditayangkan perdana pada 2010. Kariernya meroket ketika memainkan peran sebagai pemimpin unit perdamaian khusus PBB di drama Descendatns of the Sun dan dipasangkan dengan aktris terkenal, Song Hye Kyo.
- G-Dragon (BIGBANG)
Siapa sih yang gak tahu GD? GD dikenal sebagai leader BIGBANG dengan gaya super swag dan merupakan ikon fashion. Jika non-KPopers tidak tahu soal member BIGBANG yang lain, setidaknya banyak yang tahu GD pastinya.
- Gong Yoo
Perawakan yang tinggi dengan wajah yang unik beda dari aktor kebanyakan justru membuat Gong Yoo populer. Apalagi melihat aktingnya di drama Goblin, emak-emak jadi fangirlingan deh.
- Lisa (BLACKPINK)
Bagi nonkpopers, wajah Rose, Jisoo dan Jennie mungkin terlihat mirip. Sedangkan wajah Lisa sangat mudah dikenali. Lisa yang cantik dan bergaya swag ini pun semakin populer namanya di Indonesia bersamaan dengan project salah satu portal belanja online di Indonesia. Lagu Ddu Du Du Ddu pun sangat akrab di masyarakat meski bukan KPopers.
- Song Hye Kyo
Aktris yang satu ini tidak diragukan lagi kecantikannya. Drama lawasnya yaitu Endless Love dan Full House begitu mengangkat namanya, bahkan di kalangan non-KPopers atau KDrama lovers. Song Hye Kyo juga sering di sebut sebagai salah satu standar kecantikan.
Itulah daftar artis Korea yang terkenal di Indonesia bahkan jadi favorit emak-emak. Anda KPopers atau bukan jangan sampai ketinggalan info 7 pasangan artis Korea yang menikah karena cinlok, salah satunya adalah Goo Hye-sun dan Ahn Jae-hyun.