Selama hampir 7 tahun perjalanan karier boyband Korea EXO di industri musik, ada begitu banyak momen seru yang tidak terlupakan begitu saja. Tak hanya sekadar momen comeback, fan meeting, ataupun konser, ada juga keseruan yang datang dari hadirnya variety show EXO. Tercatat terdapat beberapa beberapa variety show yang dibintangi oleh EXO yang bisa kamu nikmati.
Variety Show EXO
Variety Show khusus grup idola merupakan ajang untuk mengobati kerinduan fans pada idolanya. Tentunya setiap grup idola memiliki variety show sendiri yang dikhususkan untuk fans yang selalu memberikan dukungan dan cintanya. Penasaran apa saja variety show EXO yang dibuat khusus untuk EXO-L?
Berikut ini daftar variety show EXO yang wajib masuk pada list tontonanmu.
- SurpLines EXO
Variety show EXO satu ini merupakan hasil kolaborasi bersama LINE TV. Di sini 5 personil EXO ditantang melakukan berbagai games seru. Mulai dari bermain voli, tebak gaya, hingga pepero games. Meski hanya diikuti oleh 5 personil EXO, variety show EXO yang satu ini pun tetap seru ditonton.
- EXOmentary Live
Lagi-lagi EXO kembali memanjakan fansnya dalam sebuah reality show yang siap membuatmu gembira. EXOmentary Live salah satu yang wajib kamu ikuti. Dalam EXOmentary Live kamu akan diajak mengikuti kegiatan personil EXO secara indivual. Seperti melihat lebih dekat studio musik bersama Chanyeol, melihat Sehun bermain bersama Vivi anjing kesayangannya, hingga menyaksikan D.O memasak.
- Travel The World on EXO CBX Ladder
Kamu juga wajib menyaksikan variety show yang dibintangi oleh EXO CBX. Sub unit EXO yang terdiri dari Chen, Baekhyun, dan Xiumin ditantang untuk mengikuti games ladder untuk menentukan keberuntungan mereka selama berada di Jepang. Variety show membuat kamu sekaligus merasakan indahnya kebudayaan dan kuliner Jepang bersama EXO CBX.
- EXO Arcades
Pada comeback album kelima EXO yaitu Tempo, SM Entertainment merilis EXO Arcades. Variety show ini juga kembali menantang kekompakan EXO dalam mengikuti sejumlah tantangan di dalamnya. Mulai dari games tebak kata hingga menguji kemahiran EXO melakukan parkir mini car yang menguji kekompakan para member.
- Travel The World on EXO Ladder – Season 2
Grup pelantun Ko Ko Bop dan Love Shot ini pun siap menguji keberuntungan mereka dalam memenangkan games ladder. Variety show ini juga akan menampilkan serunya hukuman unik yang dijalankan para personil EXO. Salah satunya sang leader Suho yang terpaksa berguling di depan airport lataran kalah dalam bermain games satu ini.
Nah kira-kira yang mana nih variety show EXO favorit kamu, EXO-L?