Djawanews.com – Banyak orang yang menganggap kartu kredit adalah kartu setan yang dapat menjerat penggunanya. Padahal kartu kredit dapat menguntungkan jika digunakan secara tepat. Bagaimana cara menggunakan kartu kredit yang benar?
Sebelum Anda menaktifkan kartu kredit dan mulai menggunakannya, lebih baik pahami beberapa hal berikut ini.
-
Gunakan untuk Belanja Saja
Pengertian kartu kredit adalah kartu untuk belanja kebutuhan, jadi hindari menarik tunai menggunakan kartu kredit karena Anda akan dikenakan bunga yang banyak. Coba gunakan kartu kredit Anda untuk transaksi ritel atau online. Beberapa transaksi ritel sebagai contoh cicilan, travel, atau belanja di supermarket.
-
Bayar Tagihan Tepat Waktu
Sebenarnya terlambat membayar tagihan tidak akan dikenakan bunga, namun akan ada denda keterlambatan, dan setiap bank memiliki denda yang berbeda-beda pula dalam menetapkan denda.
-
Pakai Cicilan 0%
Beberapa kartu kredit menawarkan promo untuk cicilan 0% pada pembelian barang dengan tenor yang ditentukan. Jika Anda ingin membeli barang maka cobalah memanfaatkan fasilitas tersebut, karena tidak akan dikenakan bunga.
Tiga tips di atas adalah cara mennggunakan kartu kredit yang bijak. Jadi sangan sampai anda dikendalikan kartu kredit ya, Andalah yang mengendalikan! Jangan lupa ikuti perkembangan dunia bisnis Indonesia hanya di Warta Harian Bisnis Djawanews.