Djawanews logo
×
  • Masuk
  • Berita Hari Ini
  • Bisnis
    • Entrepreneur
    • Market
  • Lifestyle
    • Fashion
    • Infotainment
    • Inspirasi
    • Kesehatan
    • Relationship
  • Otomotif
  • Sepak Bola
  • Sport
  • Teknologi
  • Travel
  • Serba-serbi
  • Kriminal
  1. Home
  2. Berita Hari Ini
Tersangka Kasus Korupsi Universitas Udayana Belum Juga Ditahan
Universitas Udayana (PPDI)

Tersangka Kasus Korupsi Universitas Udayana Belum Juga Ditahan

Janu Wisnanto
Janu Wisnanto 13 Februari 2023 at 06:14pm

Djawanews.com – Kejaksaan Tinggi Bali belum juga menahan tersangka kasus korupsi Universitas Udayana. Tiga pejabat tinggi Universitas Udayana ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus korupsi dana sumbangan pengembangan isntitusi (SPI) mahasiswa baru jalur seleksi mandiri.

Kepala Seksi Penerangan Hukum Kejati Bali, A Luga Harlianto mengatakan bahwa ketiga tersangka belum dilakukan penahanan oleh Kejati Bali.

"Kita baru mengumumkan penetapan tersangka dan memang dalam KUHP kita diatur untuk memiliki kewenangan untuk penahanan. Nanti, kita lihat sejauh mana yang bersangkutan koperatif terhadap penyidikan yang dilakukan Kejati Bali," kata Luga saat dihubungi Senin (13/2).

Mereka yang sudah ditetapkan sebagai tersangka antara lain IKB, IMY, dan NPS.

Jika ada dugaan para tersangka berupaya melarikan diri atau menghilangkan barang bukti, maka kejaksaan bisa saja menahan tiga pejabat kampus tersebut.

Baca Juga:
  • Wakil Ketua KPK ke Pejabat Pemda: Kalau Merasa Gaji Tak Cukup, Berhenti Saja
  • Pramono Bicara Besarnya Godaan Korupsi di Jakarta: Anggarannya Rp 91 Triliun, Pasti Semua Ngiler
  • Pimpinan KPK Usul Parpol Dibiayai Negara untuk Cegah Korupsi

Saat ini penyidik Kejati Bali masih melakukan pendalaman mengenai modus lainnya. Tidak menutup kemungkinan akan ada tersangka lainnya.

"Kita masih mendalami modus lainnya dalam kasus SPI. Pada prinsipnya sangat terbuka kemungkinan (tersangka baru) nanti lewat pendalaman ini dan seiring dengan penetapan tersangka akan terlihat bagaimana peran dari tersangka," ucap Luga.

"Dan siapa-siapa saja, yang kemudian dari hasil bukti yang ditemukan oleh penyidik itu patut disangkakan bersama-sama dengan mereka bertiga, (melakukan dugaan korupsi)," lanjutnya

Dia menjelaskan sejauh ini Kejati Bali baru membeberkan mengenai modus pungutan dana kepada para mahasiswa yang seharusnya tidak boleh dilakukan.

Apabila ada modus lain dan mengandung unsur pidana, maka Kejati Bali akan mengusutnya lebih dalam.

"Kalau nanti ada alat bukti yang mencukupi dan terang tentunya akan ada tersangka lagi yang dalam kaitannya modus lainnya tapi kita lihat nanti bukti yang ditemukan penyidik," ujar Luga.

Penetapan tiga pejabat Universitas Udayana sebagai tersangka dilakukan usai Kejati Bali melakukan rangkaian proses hukum sejak 24 Oktober 2022 lalu.

IKB, IMY ditetapkan sebagai tersangka dugaan tindak pidana korupsi SPI Mahasiswa baru seleksi jalur mandiri tahun akademik 2020 dan 2021.

Sementara NPS ditetapkan sebagai tersangka korupsi penyalahgunaan dana SPI jalur mandiri Unud dari tahun akademik 2018 hingga 2019 sampai 2022 dan 2023.

"Hingga dengan ditetapkannya tersangka, total penerimaan dari pungutan atau pengenaan uang SPI tanpa dasar kepada calon mahasiswa sejumlah Rp 3,8 miliar. Jumlah ini berpotensi meningkat seiring dengan pemeriksaan yang tentunya akan semakin intensif yang dilakukan penyidik," kata Luga.

Dapatkan warta harian terbaru lainya dengan mengikuti portal berita Djawanews  dan akun Instagram Djawanews.

Bagikan:
#Kasus korupsi Universitas Udayana#korupsi#Universitas Udayana#korupsi dana sumbangan#berita hari ini#Hukum

Berita Terkait

    Wow! PT Kencana Energi Lestari Raih Kontrak PLTS USD25 Juta dari PLN
    Berita Hari Ini

    Wow! PT Kencana Energi Lestari Raih Kontrak PLTS USD25 Juta dari PLN

    Djawanews.com - PT Kencana Energi Lestari Tbk (KEEN), perusahaan penyedia energi terbarukan, baru-baru ini mengumumkan perolehan kontrak penting dari PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) untuk pembangunan ....
    Saiful Ardianto
    Saiful Ardianto
  • Dampak Positif PLTA Garung terhadap Perekonomian Lokal dan Energi Nasional
    Berita Hari Ini

    Dampak Positif PLTA Garung terhadap Perekonomian Lokal dan Energi Nasional

    Saiful Ardianto 20 Jan 2026 11:05
  • PLTA Kedung Ombo: Sumber Energi Terbarukan untuk Masa Depan Indonesia
    Berita Hari Ini

    PLTA Kedung Ombo: Sumber Energi Terbarukan untuk Masa Depan Indonesia

    Saiful Ardianto 15 Jan 2026 14:43
  • Arsitektur Energi Indonesia: Membangun Ketahanan Energi Nasional yang Berkelanjutan
    Berita Hari Ini

    Arsitektur Energi Indonesia: Membangun Ketahanan Energi Nasional yang Berkelanjutan

    Djawanews.com - Arsitektur Energi Indonesia menjadi topik yang semakin penting di tengah tantangan global yang semakin kompleks. Negara dengan kekayaan sumber daya energi yang luar biasa, ....
    Saiful Ardianto
    Saiful Ardianto
  • Impor Energi Indonesia: Target Ambisius Prabowo untuk Menjadi Mandiri Energi
    Berita Hari Ini

    Impor Energi Indonesia: Target Ambisius Prabowo untuk Menjadi Mandiri Energi

    Saiful Ardianto 14 Jan 2026 14:29
  • Keberlanjutan Energi Melalui PLTA Pejengkolan: Mengoptimalkan Sumber Daya Alam Indonesia
    Berita Hari Ini

    Keberlanjutan Energi Melalui PLTA Pejengkolan: Mengoptimalkan Sumber Daya Alam Indonesia

    Saiful Ardianto 14 Jan 2026 14:26

Anda Harus Tahu

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?
Kesehatan

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda
Lifestyle

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar
Lifestyle

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android
Teknologi

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!
Lifestyle

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan
Kesehatan

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan

Populer

Keberlanjutan Energi Melalui PLTA Pejengkolan: Mengoptimalkan Sumber Daya Alam Indonesia
Berita Hari Ini

1

Keberlanjutan Energi Melalui PLTA Pejengkolan: Mengoptimalkan Sumber Daya Alam Indonesia

Impor Energi Indonesia: Target Ambisius Prabowo untuk Menjadi Mandiri Energi
Berita Hari Ini

2

Impor Energi Indonesia: Target Ambisius Prabowo untuk Menjadi Mandiri Energi

PLTA Kedung Ombo: Sumber Energi Terbarukan untuk Masa Depan Indonesia
Berita Hari Ini

3

PLTA Kedung Ombo: Sumber Energi Terbarukan untuk Masa Depan Indonesia

Arsitektur Energi Indonesia: Membangun Ketahanan Energi Nasional yang Berkelanjutan
Berita Hari Ini

4

Arsitektur Energi Indonesia: Membangun Ketahanan Energi Nasional yang Berkelanjutan

Wow! PT Kencana Energi Lestari Raih Kontrak PLTS USD25 Juta dari PLN
Berita Hari Ini

5

Wow! PT Kencana Energi Lestari Raih Kontrak PLTS USD25 Juta dari PLN

Pilihan Editor

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien
Berita Hari Ini

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya
Berita Hari Ini

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said
Berita Hari Ini

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD
Berita Hari Ini

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa
Berita Hari Ini

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa
Berita Hari Ini

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa

Follow Google News Kami: Djawanews logo
Djawanews logo
Tentang Kami Kontak Kami Privacy Policy Redaksi Pedoman Media Siber Karir
fb
tw
ig
© Copyright 2026 Djawanews Media Utama
arrow-up