Djawanews.com – Berdasarkan hasil musyawarah Pemerintah Dusun Butuh, Desa Temanggung, Kaliangkrik, Kabupaten Magelang dengan pengelola pendakian Gunung Sumbing, Symphony Sumbing dan pengelola wisata Nepal van Java, Kepala Dusun Butuh Lilik Setyawan mengungkapkan pihaknya akan menutup kedua destinasi wisata di kawasannya selama sepekan, terhitung dari tanggal 10-16 Mei mendatang.
Penutupan tersebut tidak lain dilakukan agar warga setempat dapat lebih khidmat merayakan momen Hari Raya Idulfitri 1442 H, tanpa terganggu oleh aktivitas wisata.
"Jadi agar adat Idul Fitri yang biasa dilakukan oleh warga setempat tidak terganggu dengan aktivitas wisata. Sehingga kami putuskan untuk ditutup selama sepekan dan dibuka lagi pada H+3 lebaran," ujar Lilik dikutip dari laman resmi Pemkab Magelang.
"Saat lebaran, warga setempat memiliki adat silaturahmi atau mengunjungi kepada orang-orang yang lebih tua untuk meminta maaf. Jadi jangan sampai anak-anak atau generasi lebih mementingkan wisata daripada silaturahmi," lanjutnya.
"Kita harus menghormati saudara yang datang, jangan malah ditinggal stand by wisata," jelas Lilik.
Untuk mengetahui ragam perkembangan peristiwa regional, nasional dan mancanegara terupdate, ikuti terus rubrik Berita Hari ini di warta harian Djawanews. Selain itu, untuk mendapatkan update lebih cepat, ikuti juga akun Instagram @djawanews.