Djawanews logo
×
  • Masuk
  • Berita Hari Ini
  • Bisnis
    • Entrepreneur
    • Market
  • Lifestyle
    • Fashion
    • Infotainment
    • Inspirasi
    • Kesehatan
    • Relationship
  • Otomotif
  • Sepak Bola
  • Sport
  • Teknologi
  • Travel
  • Serba-serbi
  • Kriminal
  1. Home
  2. Berita Hari Ini
Soal Rencana Formula E 2024 Pindah ke Jalan Sudirman, PSI: Sirkuit di Ancol Mau Diapain?
Sirkuit Formula E di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) Ancol (Dok. Antara)

Soal Rencana Formula E 2024 Pindah ke Jalan Sudirman, PSI: Sirkuit di Ancol Mau Diapain?

Muhammad Hadi
Muhammad Hadi 16 Maret 2023 at 11:28am

Djawanews.com – Anggota DPRD DKI Jakarta Fraksi PSI Anthony Winza Prabowo angkat bicara soal rencana panitia dan PT Jakarta Propertindo menggelar Formula E tahun 2024 di jalan raya dengan opsi utama di Jalan Jenderal Sudirman.

Menurut Anthony, jika Formula E tahun depan digelar di jalan raya maka akan terjadi pemborosan biaya pengeluaran pembangunan sirkuit yang sudah berdiri di Ancol, Jakarta Utara.

Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) dibangun oleh Jakpro selaku BUMD penyelenggara dengan tujuan sebagai sirkuit untuk gelaran Formula E tahun 2022 dengan kontrak penyelenggaraan sampai 2024.

"Kalau di Sudirman mesti dihitung lagi (sebagai sirkuit Formula E), lah, sirkuit yang sudah dibangun di Ancol jadinya mau diapain, dong? Kan sudah keluar uang dan bahkan cuma dipakai setahun sekali doang," kata Anthony kepada wartawan, Kamis, 16 Maret.

Baca Juga:
  • Bobby Nasution Tolak Jadi Panitia Formula E 2023: Saya Takut Tidak Mampu
  • Jika Tak Temukan Cukup Bukti, KPK Tidak Akan Paksakan Usut Korupsi Formula E
  • Bamsoet Pastikan IMI Kembali Jadi Panitia Pelaksana Formula E Jakarta 2023

Anthony membenarkan bahwa Sudirman menjadi kawasan dengan nilai ekonomi yang cukup tinggi serta wilayah yang strategis di pusat kota.

Namun, Sudirman merupakan kawasan dengan mobilitas yang padat. Jika Formula E digelar di sana, dikhawatirkan kondisi lalu lintas di sekitarnya bakal semakin tersendat. Belum lagi, biaya pembangunan sarana pada sirkuit sementara ini tidaklah kecil.

"Kalau memindahkan tempat saya rasa pasti perlu biaya lagi, perlu ada kajian lagi. Timnya perlu mengukur (konsep balapan) lagi, kalau di Sudirman harus bagaimana nih belokan-belokannya. Belum lagi nanti ada perbaikan infrastruktur tertentu, belum lagi menghitung potential cost karena kemacetan secara ekonomi," urai dia.

Sebelumnya, Ketua Dewan Pengarah atau Steering Committee (SC) Formula E Bambang Soesatyo alias Bamsoet ingin Formula E Jakarta digelar ala balap street race di jalan raya.

Hal ini disampaikan Bamsoet usai menemui Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono di Balai Kota DKI Jakarta dalam rangka membahas gelaran Formula E 2023. Bamsoet ditemani Chief Championship Officer Formula E Alberto Longo dan beberapa panitia.

"Tahun 2024, kemungkinan besar, tadi kita sudah bicara dengan Alberto dan Gubernur, kita tidak lagi di sirkuit Ancol, tetapi kita street circuit dalam kota. Nah, ini lebih menarik," kata Bamsoet, Selasa, 14 Maret.

Keinginan ini diungkapkan Bamsoet lantaran penyelenggaraan Formula E di negara-negara lain dilakukan di jalan raya dalam kota. Sementara, pada tahun 2022, Formula E digelar yakni Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) di Ancol, Jakarta Utara.

Melanjutkan, Ketua Panitia Formula E 2023 Ananda Mikola menyebut opsi gelaran Formula E di jalan raya yang diinginkan panitia berada di Jalan Sudirman atau Jalan Medan Merdeka Selatan yang terletak di depan Balai Kota DKI.

"Rutenya masih dipikirkan. Yang potensial di Sudirman atau di depan Balai Kota," ujar Ananda.

Bagikan:
#berita hari ini#djawanews#dki jakarta#formula e#ancol#DPRD DKI#Anthony Winza Prabowo#Bambang Soesatyo#Heru Budi Hartono

Berita Terkait

    Linda Ungkap Pernah diajak Melihat Pabrik Sabu di Taiwan Bareng Eks Kapolda Sumbar Irjen Teddy Minahasa
    Berita Hari Ini

    Linda Ungkap Pernah diajak Melihat Pabrik Sabu di Taiwan Bareng Eks Kapolda Sumbar Irjen Teddy Minahasa

    Djawanews.com – Linda Pudjiastuti alias Anita mengaku pernah diajak melihat pabrik sabu di Taiwan oleh mantan Kapolda Sumatera Barat, Inspektur Jenderal Polisi Teddy Minahasa. Hal itu disampaikan ....
    Muhammad Hadi
    Muhammad Hadi
  • 270 CCTV Dipasang di Sejumlah Titik di Kota Tangerang, Antisipasi Kejahatan Jalanan Saat Ramadan
    Berita Hari Ini

    270 CCTV Dipasang di Sejumlah Titik di Kota Tangerang, Antisipasi Kejahatan Jalanan Saat Ramadan

    Muhammad Hadi 16 Mar 2023 09:01
  • Kabar Duka! Nani Wijaya Tutup Usia di Usia 78 Tahun
    Berita Hari Ini

    Kabar Duka! Nani Wijaya Tutup Usia di Usia 78 Tahun

    Muhammad Hadi 16 Mar 2023 08:27
  • Penipuan Ajudan Pribadi: Jual 2 Mobil Mewah tapi Ternyata Hanya Fiktif
    Berita Hari Ini

    Penipuan Ajudan Pribadi: Jual 2 Mobil Mewah tapi Ternyata Hanya Fiktif

    Djawanews.com – Polisi mengungkap kasus penipuan yang dilakukan selebgram Ajudan Pribadi bernama Akbar PB alias Akbar (27) terhadap temannya sendiri, AL (39).   Pelaku menawarkan dua unit mobil mewah kepada ....
    Muhammad Hadi
    Muhammad Hadi
  • Balas Pidato soal Wong Cilik, Denny Siregar ke AHY: Gus Agus, Pernah Seminggu Makan Indomie?
    Berita Hari Ini

    Balas Pidato soal Wong Cilik, Denny Siregar ke AHY: Gus Agus, Pernah Seminggu Makan Indomie?

    Muhammad Hadi 15 Mar 2023 18:30
  • Luhut Binsar Pandjaitan Mengakui Ada Lembaga yang ‘Mengakali’ Arahan Jokowi untuk Pakai Produk RI
    Berita Hari Ini

    Luhut Binsar Pandjaitan Mengakui Ada Lembaga yang ‘Mengakali’ Arahan Jokowi untuk Pakai Produk RI

    Janu Wisnanto 15 Mar 2023 18:17

Anda Harus Tahu

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan
Kesehatan

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan

Benarkah Nikah Muda Tingkatkan Kanker Serviks? Berikut Penjelasannya
Kesehatan

Benarkah Nikah Muda Tingkatkan Kanker Serviks? Berikut Penjelasannya

Dijuluki Tanaman Ajaib oleh WHO, Ini Kandungan Gizi dalam Daun Kelor
Lifestyle

Dijuluki Tanaman Ajaib oleh WHO, Ini Kandungan Gizi dalam Daun Kelor

Sering Disepelekan, Inilah Bahaya Begadang Jangka Pendek dan Panjang
Kesehatan

Sering Disepelekan, Inilah Bahaya Begadang Jangka Pendek dan Panjang

Tiap Hari Diguyur Hujan, Awas Penyait Ini Siap Mengintai
Kesehatan

Tiap Hari Diguyur Hujan, Awas Penyait Ini Siap Mengintai

Cara Mudah Membersihkan Paru-paru dari Dahak yang Berlebih
Kesehatan

Cara Mudah Membersihkan Paru-paru dari Dahak yang Berlebih

Populer

Rossi Trending Topic Usai Marquez Kecelakaan Hebat di MotoGP Portugal
Berita Hari Ini

1

Rossi Trending Topic Usai Marquez Kecelakaan Hebat di MotoGP Portugal

Larangan Impor Pakaian Bekas Lindungi UMKM, Warganet Pertanyakan Maraknya Produk Cina
Berita Hari Ini

2

Larangan Impor Pakaian Bekas Lindungi UMKM, Warganet Pertanyakan Maraknya Produk Cina

Perbincangan Takjil di Bulan Ramadan, Kalian Tim Gorengan atau Tim Manis-Manis?
Berita Hari Ini

3

Perbincangan Takjil di Bulan Ramadan, Kalian Tim Gorengan atau Tim Manis-Manis?

Boroknya Bea Cukai Dibongkar Pegawai Sendiri, 21 Pegawai Kena Sanksi
Berita Hari Ini

4

Boroknya Bea Cukai Dibongkar Pegawai Sendiri, 21 Pegawai Kena Sanksi

Dulu Siap Gelar Piala Dunia U-20, Kini Gubernur Bali Menolak karena Ada Timnas Israel hingga Drawing pun Batal
Berita Hari Ini

5

Dulu Siap Gelar Piala Dunia U-20, Kini Gubernur Bali Menolak karena Ada Timnas Israel hingga Drawing pun Batal

Pilihan Editor

Infantino Berikan Kode ke Argentina Gelar Piala Dunia U-20 Usai RI Batal
Berita Hari Ini

Infantino Berikan Kode ke Argentina Gelar Piala Dunia U-20 Usai RI Batal

Viral Warga Maros Maksa Terobos sampai Gigit Tangan Paspampres untuk Bertemu Presiden Jokowi
Berita Hari Ini

Viral Warga Maros Maksa Terobos sampai Gigit Tangan Paspampres untuk Bertemu Presiden Jokowi

Viral Keluarga Pejabat Dishub DKI Flexing Barang Mewah, Heru Budi: Tanggung Jawab Masing-masing
Berita Hari Ini

Viral Keluarga Pejabat Dishub DKI Flexing Barang Mewah, Heru Budi: Tanggung Jawab Masing-masing

Pemotor Ugalan-ugalan Nyaris Tabrak Iringan Mobilnya di Makassar, Jokowi Minta Tak Perlu Diperiksa atau Ditahan
Berita Hari Ini

Pemotor Ugalan-ugalan Nyaris Tabrak Iringan Mobilnya di Makassar, Jokowi Minta Tak Perlu Diperiksa atau Ditahan

Netizen Bongkar Nama-nama Artis yang Diduga Promosikan Judi Online, Mulai dari Deny Caknan Hingga Ari Lasso
Berita Hari Ini

Netizen Bongkar Nama-nama Artis yang Diduga Promosikan Judi Online, Mulai dari Deny Caknan Hingga Ari Lasso

Anggota DPR Sebut Makan Duit Haram Boleh Asal Sedikit, KPK: Analogi Macam Apa Itu
Berita Hari Ini

Anggota DPR Sebut Makan Duit Haram Boleh Asal Sedikit, KPK: Analogi Macam Apa Itu

Follow Google News Kami: Djawanews logo
Djawanews logo
Tentang Kami Kontak Kami Privacy Policy Redaksi Pedoman Media Siber Karir
fb
tw
ig
© Copyright 2023 Djawanews Media Utama
arrow-up