Jakarta, (24/12/2019) – Bagi Anda pecinta film gratisan harus siap-siap kecewa. Pasalnya, tahun 2020 nanti Kementerian Komunikasi & Informatika (Kemenkominfo) mulai serius memberantas pelanggaran Hak Kekayaan Intelektual (HAKI). Salah satu jobdesk yang akan dilaksanakan adalah pemblokiran website yang memberikan layanan film bajakan, termasuk rencana pemblokiran situs film IndoXXI.
Seperti yang dilansir dari CNNIndonesia, Dirjen Aplikasi Informatika Semuel Abrijani Pangerapan telah memberikan konfirmasinya terkait keputusan ini. Dalam pelaksanaannya nanti, Kominfo akan bekerja sama dengan Coalition Against Piracy (CAP) dan Ditjen HAKI Kemenkumham.
“Kita kerja sama. memang kami tahun depan akan fokus ke pelanggaran HAKI. Kami tidak bisa sendirian, saya juga sudah berbicara dengan Dirjen HAKI,” kata Semuel, Jumat (20/12).
Situs Film IndoXXI Paling Banyak Diakses
Semuel juga menceritakan bagaimana upaya Kemenkominfo selama ini dalam memerangi web streaming film bajakan. Mereka saling kejar-kejaran, karena setiap Kemenkominfo menutup satu situs, si pemilik situs web streaming akan muncul dengan URL yang baru.
Usaha penutupan web streaming ini tidak hanya dilakukan di tahun depan. Semuel mengatakan, Kemenkominfo sebenarnya telah memulai usaha ini sejak Juli 2019. Bahkan, Kemenkominfo telah memblokir lebih dari 1.000 situs web pembajakan dan domain aplikasi ilegal.
“Pemilik situs ini memang nakal, mereka pindah-pindah URL, kita cari terus. Maka kami juga kerja sama,” ungkap Semuel.
Nantinya, Kemenkominfo tidak hanya fokus pada pelanggaran HAKI film dan Video, namun juga dalam lagu dan buku.
Di Indonesia, situs web streaming atau situs torrent memang banyak digemari oleh masyarakat. Terbukti dari hasil survei yang dikeluarkan oleh YouGov. YouGov menemukan hampir dua per tiga atau 63 persen konsumen daring atau online di Indonesia menonton situs web streaming atau situs torrent. Yang paling banyak ditonton adalah situs IndoXXI (Lite). Aplikasi tersebut jadi yang paling populer diakses.
Sebagai informasi tambahan, situs film IndoXXI adalah situs yang memberikan streaming dan dowload berbagai macam film dalam berbagai genre. IndoXXI juga tidak hanya menyediakan film dari Indonesia, namun dari hampir seluruh dunia. Kehadiran situs ini memang memberikan dampak negatif dalam dunia perfilman, khususnya di Indonesia.
Dikuti dari detikcom, Ketua Umum Asosiasi Produser Film Indonesia (Aprofi) Fauzan Zidni mengatakan, situs film IndoXXI dan semacamnya mampu merugikan industri perfilman hingga Rp5 triliun per tahun secara nasional. Padahal jumlah kerugian tersebut dapat digunakan kembali untuk memproduksi film yang lebih berkualitas dan bermutu.