Djawanews.com – Seorang nelayan bernama Ahmad Syaifuri yang dikabarkan hanyut di Perairan Mlonggo, Jepara berhasil ditemiukan tim SAR Gabungan dalam keadaan selamat, Senin (5/10/2020), sekitar pukul 10.00 WIB.
Warga Desa Karangaji RT 04/02, Kabupaten Jepara itu ditemukan dalam keadaan mengapung sembari memegang termos.
Kepala Basarnas Semarang Nur Yahya menyampaikan, kejadian bermula pada Minggu (4/10/2020) sekitar pukul 06.00 WIB.
Syaifuri berangkat melaut menggunakan perahu sopek dengan panjang sekitar 7 meter dan lebar 2 meter bertuliskan santika bewarna hijau muda. Dia pergi menuju ke arah 3 Nautical mil utara PLTU.
Akan tetapi, hingga sore hari, kapal yang digunakan Syaifuri belum juga menepi.
“Biasanya sore sekitar pukul 17.00 WIB sudah kembali namun hingga malam tak kunjung bpulang,” ujar Nur Yahya.
Berdasarkan laporan tersebut, Koordinator Basarnas Pos SAR Jepara Whisnu Yuas mengirimkan 1 tim rescue untuk melakukan pencarian disertai alat Rigid Inflatable Boat (RIB).
Tim SAR gabungan bergerak menuju perairan Mlonggo untuk mencari korban. Syaifuri berhasil ditemukan di 5 Nautical mil kea rah Timur Laut dari PLTU Jepara dalam keadaan selamat. Sementara perahu yang ditumpanginya sudah pecah dihantam ombak.
“Korban ditemukan nelayan yang kebetulan melintas sekitar Pulau Panjang dalam keadaan mengapung terombang-ambing terbawa arus dengan memegang penyimpan minuman (termos). Selanjutnya korban langsung dievakuasi oleh nelayan tersebut ke TPI Mlonggo,” pungkas Nur Yahya.
Simak perkembangan informasi terkini baik regional, nasional, dan macanegara hanya di Warta Harian Online Djawanews. Selain itu, untuk mendapatkan informasi cepat dan menarik jangan lupa ikuti Instagram @djawanewscom.