Djawanews.com – Pegiat media sosial Nicho Silalahi monyoroti klarifikasi Ukraina yang membantah Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy menitipkan pesan untuk Presiden Rusia Vladimir Putin melalui Presiden Jokowi.
Nicho mengatakan jika Jokowi yang berbohong soal pesan tersebut, dirinya sudah tak heran lagi.
Dia pun mengucapkan selamat kepada Jokowi karena berhasil berbohong di tingkat internasional.
"Tapi kalau Jokowi yang Ngibul ya aku ga heran lagi sih, cuma mau bilang Selamat ya pak @jokowi Ngibulnya udah Go Internasional, Udeh bisa bapak jadi Sekjen PBB biar Masyarakat Dunia Bisa Menikmati Kibulan Bapak," kata Nicho Silalahi melalui akun Twitternya, Minggu 3 Juli.
Sebelumnya, Sekretaris Pers untuk Kantor Presiden Ukraina, Serhii Nikiforov membantah bahwa Presiden Zelenskyy menitipkan pesan untuk Presiden Putin melalui Presiden Jokowi. Dia pun membeberkan apa yang menjadi pembahasan Presiden Ukraina dan Presiden Indonesia.
"Indonesia adalah salah satu importir gandum terbesar dari Ukraina, dan blokade pelabuhan Ukraina adalah fokus utama pembicaraan antara presiden [Indonesia dan Ukraina] di Kiev," ujarnya, Minggu 3 Juli.