Djawanews.com – MotoGP menyebut Sirkuit Mandalika Lombok sebagai sirkuit tercantik di dunia. Hal disampaikan ofisial MotoGP melaui akun media sosial Instagram.
Para pebalap MotoGP juga menyukai Sirkuit Mandalika karena memiliki pemandangan indah.
"Tempat yang luar biasa! Sirkuit Mandalika adalah sirkuit tercantik di dunia," tulis MotoGP dalam caption di akun Instagram, Sabtu 12 Februari.
Sirkuit Mandalika berada di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB). Sirkuit ini memiliki panjang lintasan 4,31 km dengan 17 tikungan.
Sirkuit Mandalika didirikan setelah Indonesia terpilih menjadi tuan rumah MotoGP 2022 pada 18-20 Maret mendatang.
Pada tahun lalu Sirkuit Mandalika sudah lebih dulu jadi tuan rumah seri balapan WSBK.
Mengutip tribunnews,com, menurut mantan pembalap MotoGP dan World Superbike (WSBK) Simon Crafar, Sirkuit Mandalika memiliki enam keunggulan.
Pertama, sirkuit ini hanya ada dua titik pengereman keras.
Kedua, Sirkuit Mandalika memiliki tipe lintasan yang menyenangkan bagi pembalap. Sebab pembalap tidak perlu memacu tenaga sepeda motornya terlalu tinggi untuk mencapai kecepatan yang diiinginkan.
Ketiga, Sirkuit Mandalika berpotensi membuat pembalap memacu kendaraan dengan kecepatan maksimal.
Keempat, Sirkuit Mandalika berpotensi membuat pembalap memacu kendaraan dengan kecepatan maksimal.
Kelima, keamanan sirkuit yang terjamin.
Keenam, kualitas Sirkuit Mandalika setara dengan Sirkuit Ascari Chicane dan Hockenheim.
Terkait perhelatan MotoGP pada Maret mendatang, Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) yang mengelola Sirkuit Mandalika untuk MotoGP Mandalika 2022, membantah tiket balapan telah terjual habis.
Direktur Utama ITDC, Abdulbar M Mansoer, mengatakan, total tiket yang sudah terjual hingga hari kedua tes MotoGP 2022, Sabtu adalah 17 ribu. Tiket yang habis adalah kelas Premier Class.
"Yang habis itu 900 tiket premier class. Jadi, kalau ada yang bilang tiket MotoGP 2022 di Mandalika telah habis itu hoaks," kata Abdulbar saat jumpa pers di Royal Box Sirkuit Mandalika, kemarin.
Abdulbar menjelaskan. saat ini masih tersisa sekitar 46 ribu tiket dari berbagai kelas. Dengan waktu sekitar satu bulan lagi, ITDC yakin tiket tersebut akan habis.
ITDC juga akan memberikan kemudahan akses menonton kepada masyarakat Lombok.
Sebagai stimulus, ITDC akan mendiskon harga tiket bagi warga Lombok yang ingin membeli tiket seri kedua MotoGP 2022.
"Ada diskon harga tiket untuk warga Lombok sebesar lima sampai 10 persen. Tiket ini kita siapkan dua minggu sebelum balapan," ucap Abdulbar.
Berdasarkan dua hari tes MotoGP 2022, Abdulbar menyebut Sirkuit Mandalika sangat layak balapan.
Pasalnya, kecepatan para pembalap terus meningkat dari waktu ke hari, dari hari pertama ke hari kedua.
Pada hari pertama misalnya, catatan waktu terbaik adalah 1 menit 32.466 detik yang dicetak pembalap Honda Pol Espargaro.
Kemudian catatan waktu itu terlampaui pada hari kedua. Luca Marini dari Mooney VR46 Ducati membuat catatan 1 menit 31.289 detik.
Sementara Marc Marquez menempati posisi kedua dengan selisih 192 detik.
"Dengan tes ini, kalau ada masalah masih ada satu bulan lagi untuk perbaikan.
“Kita juga butuh masukan dari mereka (kontestan tes pramusim) untuk perbaikan menuju MotoGP 2022 pada Maret nanti," katanya.