Djawanews.com – Dalang kenamaan asal Karanganyar, Jawa Tengah, Ki Manteb Sudharsono, tutup usia pada Jumat, 2 Juli 2021 pagi ini.
"Innalillahi wainna ilaihi rojiun. Sampun kapundut wonten ngarsanipun gusti Allah SWT, alm Bp. Ki H manteb soedarsono (dalang manteb) Pukul 09.45 WIB," tulis informasi lewat pesan singkat.
Ki Manteb Sudharsono lahir di Palur, Mojolaban, Sukoharjo, 31 Agustus 1948, berusia 72 tahun saat meninggal.
Ki Manteb adalah seorang dalang wayang kulit ternama dari Jawa Tengah. Namanya masyhur tidak hanya di dalam negeri tetapi juga mancanegara.
Kemampuan luar biasa yang dimilikinya tidak lain merupakan didikan tekun dari kedua orang tuanya yang juga merupakan dalang kondang.
Dikabarkan dalam usia yang sangat dini yakni di usia 5 tahun Ki Manteb sudah bisa mendalang dan sekitar tahun 1980an beliau mencapai puncak ketenarannya dengan kepandaiannya memainkan boneka wayang (sabetan).
Sugeng tindak Ki Manteb, Semoga Tuhan memberikan tempat terbaik di sisi-Nya. AAmiin ya Rabbal Alamin.