Djawanews - Presiden Joko Widodo meminta hal sangat sederhana untuk seluruh penduduk Indonesia. Dia ingin warganya bisa lebih banyak di rumah untuk mencegah penyebaran Covid-19 yang makin menggila.
"Dan saya minta satu hal yang sederhana ini, tinggallah di rumah jika tidak ada kebutuhan yang mendesak," kata Jokowi, Rabu 23 Juni.
Jokowi juga meminta supaya semua warganya bersedia divaksin. Jika sudah mendapat jadwal vaksin, Jokowi menyarankan agar jangan disia-siakan.
Dia bilang, agama apa pun di Indonesia, tidak ada yang melarang disuntik vaksin. Jokowi percaya kalau vaksin masih upaya yang terbaik untuk menghadapi penyebaran virus corona ini.
"Kita harus mencapai kekebalan komunitas untuk mengatasi pandemi. Maka, sebelum itu tercapai, kita harus tetap berdisiplin dan menjaga diri, terutama memakai masker," katanya.
Merujuk data Satgas Covid-19, Indonesia sebelumnya pernah mencetak rekor tertinggi jumlah kasus harian aktif. Pada 30 Januari 2021 lalu, kasus aktif di Indonesia pernah bertambah 14.518 orang. Tapi angka itu 'dikalahkan' pada Senin, 21 Juni 2021. Kasus positif Covid-19 secara nasional terhitung 21 Juni, bertambah 14.536 kasus.
Tapi Update 23 Juni 2021 pukul 12.00 WIB yang dirilis Satgas Covid-19 wajib bikin kita ketar-ketir. Indonesia bertambah 15.308 kasus aktif harian Covid-19 sekaligus menandakan rekor baru.