Djawanews.com – Kepolisian Daerah Istimewa Yogyakarta (Polda DIY) melakukan sterilisasi di sejumlah gereja di Bantul jelang perayaan Natal, 25 Desember 2020.
Setidaknya, ada empat gereja besar yang disterilisasi agar rumah ibadah umat Nasrani itu aman dari benda mencurigakan.
Wakil Komandan Datasemen Gegana Sat Brimob Polda DIY AKP Suripto menyampaikan, pengecekan tersebut digelar sebagai langkah antisipasi dengan mendeteksi barang yang memiliki unsur peledak.
“Target kami yakni sterilisasi untuk mencari dan menemukan benda yang ada kaitannya dengan peledak atau BOM,” kata Suripto di Gereja Santo Yakobus, Klodran, Bantul, Rabu (23/12/2020), melansir Suara.
Suripto membeberkan empat gereja yang menjadi sasaran pengecekan. Dua gereja yang sudah dicek Gereja Hati Kudus Tuhan Yesus (HKTY) Ganjuran dan Gereja Katolik Santo Yakobus, Klodran, Bantul, tidak ditemukan barang mencurigakan dengan unsur peledak.
“Sudah dua gereja yang kami cek dan tidak ada bahan mencurigakan baik itu peledak atau bom, sehingga bisa dipastikan gereja sudah aman untuk diselenggarakan peribadatan,” tutur Suripto.
Dalam pengecekan tersebut, Polda DIY menurunkan satu unit mobil Gegana Penjinak Bom. Selain itu, Polda DIY juga menerjunkan delapan anggota dibantu dengan Polres Bantul melakukan sterilisasi.
Simak perkembangan informasi terkini baik regional, nasional, dan macanegara hanya di Warta Harian Djawanews. Selain itu, untuk mendapatkan informasi cepat dan menarik jangan lupa ikuti Instagram @djawanewscom.