Djawanews.com - Sebuah rekaman CCTV memperlihatkan mobil ambulans berjalan mundur sendiri. Padahal mobil ambulans itu dalam kondisi terparkir di rumah sang sopir di Jalan Citanduy, Tanah Merah, Samarinda, Kalimantan Timur.
Rekaman CCTV itu praktis membuat heboh para pengguna Instagram.
Dalam rekaman itu, ambulans berjalan mundur dari halaman rumah sopir. Ambulans itu bahkan melintasi jalanan.
Hingga kemudian ada warga yang naik sepeda motor di jalanan itu dan mendekati mobil ambulans yang tiba-tiba jalan sendiri tersebut.
Usut punya usut, mobil tersebut awalnya sedang diparkir di rumah sopir ambulans bernama Syarif Setiadi. Ia membenarkan peristiwa tak biasa tersebut. Kejadian misterius itu terjadi pada 29 Mei 2021 sekitar pukul 22.00 WITA.
"Iya itu saya yang bawa ambulans jenazah. Pada waktu itu habis pengantaran ke Bulungan, Kalimantan Utara. Karena capek saya parkirkan," ujar Syarif.
Banyak Saksi Mata
Syarif baru tahu dari warga jika mobil ambulans itu berjalan mundur. Selain itu, saudaranya juga melihat sendiri gerakan mobil tersebut. Kemudian, ada warga yang memberitahu soal mobil berjalan mundur tersebut.
"Kakak saya lihat sendiri tuas rem tangan masih pada posisi tertarik dan masih masuk gigi," tambahnya.
Syarif menegaskan kondisi mobil baik. Sebab, ia selalu menjalankan mobil ambulans itu sesuai dengan prosedur termasuk mengecek kondisi rem dan kampas rem.
"Semua baru dicek di bengkel itu kondisi normal. Malah dibilang ini remnya biar naik setengah, didorong orang banyak nggak bakal jalan," ujarnya.
"Mungkin ada yang iseng dari makhluk sebelah karena kan memang itu sering bawa jenazah," pungkasnya.