Djawanews.com – Habib Bahar bin Smith ditembak orang tak dikenal (OTK) di Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor, Jumat, 12 Mei malam.
Adanya insiden tersebut dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Jawa Barat (Jabar), Kombes Pol Ibrahim Tompo. Namun, ia belum dapat memastikan apakah luka tembak atau bukan.
Adapun Laporan polisi nomor: LP/--/B/V/2023/SPKT/POLSEK KEMANG/POLRES BOGOR/POLDA JABAR
“Dia membuat laporan penembakan, tapi kita tidak bisa menerka penambakan. Jadi kejadian masih dilakukan pendalaman,” kata Ibrahim saat dikonfirmasi, Senin, 15 Mei.
Ibrahim juga mengatakan Habib Bahar saat membuat laporan menyertakan barang bukti berupa sorban dan baju dengan bercak darah.
- Habib Bahar Marah 3 Petugas Avsec Angkasa Pura II Dipecat karena Cium Tangannya: Jangan Diskriminatif!
- Momen Habib Bahar bin Smith Bebas Hari Ini, Senyum Semringah Sambil Bilang ‘I Love You’ ke Polda Jabar
- Denny Siregar ke Para Pro FPI: Engga Laku Boss kalau Kaitin Kasus Irjen Ferdy Sambo dengan KM 50
Atas dasar itu, kasus telah dilimpahkan ke Polres Kabupaten Bogor, guna dilakukan tindakan lebih lanjut.
“Cuma baju dan sorban yang ada bercak darahnya, kemudian permintaan visum dari polsek. Jadi setelah dibuatkan surat keterangan polsek, laporan polsek itu ditarik polres,” ucapnya.
Perihal luka yang dialami Habib Bahar, Ibrahim menuturkan dia mengalami luka di bagian perut. Namun, untuk lebih jauhnya, ia masih menuggu hasil visum tim kedokteran.
“Ada luka di sekitar perut, namun hasil visum belum keluar..sehingga kita belum bisa menginfokan lebih lanjut terkait kondisi dan penyebab luka tersebut,” tutupnya.