Djawanews.com – Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Zulkieflimansyah mengungkapkan rasa syukur atas suksesnya gelaran World Superbike (WSBK) di Sirkuit Mandalika, NTB pada Minggu (21/11) kemarin.
“Alhamdulillah penyelenggaraan WSBK berjalan lancar. Terima kasih semuanya yang telah mendoakan acara-acara kita, Alhamdulillah bisa terlaksana,” kata Bang Zul, sapaan akrab Zulkieflimansyah, lewat akun Twitter pribadi, Minggu malam, 21 November.
Bang Zul mengakui masih ada sejumlah kekurangan dalam penyelenggaraan WSBK Mandalika. Bahkan balalapan sempat ditunda karena hujan deras dan terjadi genangan di sejumlah titik area sirkuit yang membuat pengunjung tidak nyaman.
Namun kekurangan itu, menurut Bang Zul, merupakan hal yang biasa. Terlebih, ini bukan hanya kali pertama bagi sirkuit Mandalika, tetapi juga untuk pertama kalinya Indonesia menjadi tuan rumah ajang bertaraf internasional.
Terlepas dari semua itu, Bang Zul senang sudah berhasil menjadi tuan rumah ajang besar seperti Superbike.
“Kita sudah buktikan pada dunia, walaupun di tengah pandemi kita berhasil menyelenggarakan event besar dengan baik,” tutupnya.
Sebelumnya diberitakan, Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menjelaskan bahwa gelaran Superbike di Mandalika ditonton sekitar 1,6 miliar penduduk di dunia.