Djawanews - Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa kembali terinfeksi virus Covid-19. Padahal pada Januari lalu, Khofifah sudah pernah terpapar virus ini.
Serangan pertama ke Khofifah datang pada 2 Januari lalu. Khofifah lalu melakukan isolasi mandiri karena merasa tidak memiliki gejala yang berat.
Waktu isolasi bagi Khofifah cukup lama. Merujuk pada postingan di akun Instagramnya, Khofifah baru dinyatakan negatif pada 30 Januari lalu.
View this post on Instagram
Tapi Jumat 25 Juni 2021, Khofifah kembali dinyatakan terpapar virus corona. Hasil itu dapat merujuk PCR Swab yang dilakukan tim RSUD dr Soetomo Kota Surabaya, Kamis (24/6) tadi malam.
"Saya tetap tertular Covid-19 meski tes antibodi empat hari lalu dinyatakan tingkat antibodi saya mencapai 275 U/ml, yang artinya sudah cukup tinggi untuk mencegah gejala Covid-19 yang berat," tulis Khofifah di akun Instagramnya.
"Namun demikian, sesuai dengan prosedur kesehatan, saya akan melakukan isolasi mandiri sampai dinyatakan negatif," tandasnya.