Djawanews logo
×
  • Masuk
  • Berita Hari Ini
  • Bisnis
    • Entrepreneur
    • Market
  • Lifestyle
    • Fashion
    • Infotainment
    • Inspirasi
    • Kesehatan
    • Relationship
  • Otomotif
  • Sepak Bola
  • Sport
  • Teknologi
  • Travel
  • Serba-serbi
  • Kriminal
  1. Home
  2. Berita Hari Ini
Fit and Proper Test Calon Panglima TNI Yudo Margono, PKB Bakal Tanya Profesionalisme Prajurit Hadapi Pemilu
KSAL Yudo Margono (Dinas Penerangan Angkatan Laut)

Fit and Proper Test Calon Panglima TNI Yudo Margono, PKB Bakal Tanya Profesionalisme Prajurit Hadapi Pemilu

MS Hadi
MS Hadi 02 Desember 2022 at 09:21am

Djawanews.com – DPR akan menggelar uji kepatutan dan kelayakan atau fit and proper test terhadap calon tunggal Panglima TNI, Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono, siang ini, Jumat, 2 Desember.

Anggota Komisi I DPR Fraksi PKB Taufiq R Abdullah mengatakan ada beberapa hal yang akan menjadi perhatian serius untuk calon Panglima TNI. Dia bilang akan bertanya soal peningkatan kesejahteraan dan profesionalisme prajurit.

"Beberapa hal yang perlu perhatian serius dari Panglima, bagaimana meningkatkan kesejahteraan prajurit, bagaimana mempertahankan dan meningkatkan profesionalitas prajurit, terutama karena situasi geopolitik yang sedang sangat dinamis," ujar Taufiq, Jumat, 2 Desember.

Baca Juga:
  • Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto Sebut Bakal Lanjutkan Program Laksamana Yudo Margono
  • Sudah Dilantik Jokowi! Jenderal Agus Resmi Jadi Panglima TNI Gantikan Laksamana Yudo
  • Breaking News! DPR Sahkan Jenderal Agus Subiyanto Jadi Panglima TNI Gantikan Laksamana Yudo

Selain itu, Taufiq juga akan menanyakan cara Yudo Margono dalam menciptakan situasi kondusif pada tahun politik. Diketahui, tahun depan sudah akan dimulai tahapan-tahapan Pemilu Serentak 2024.

"Bagaimana Ikut menciptakan situasi yang kondusif menghadapi tahun politik," kata suami Menteri Tenaga Kerja, Ida Fauziah itu.

Kemudian, tambah Taufiq, pihaknya juga akan menanyakan cara Yudo Margono dalam upaya penyelesaian legalisasi aset tanah TNI.

"Bagaimana mengupayakan penyelesaian legalisasi atau sertifikasi aset tanah TNI," tambahnya.

Diketahui, Komisi I DPR akan menggelar uji kepatutan dan kelayakan atau fit and proper test calon Panglima TNI siang ini, Jumat, 2 Desember.

Agenda fit and proper test sebelumnya disebut akan digelar pada pekan depan. Sebab Badan Musyawarah belum menetapkan penjadwalan.

Namun hal ini berubah lagi. Uji kelayakan tersebut dijadwalkan dimulai dengan verifikasi data Laksamana Yudo Margono sebagai calon tunggal Panglima TNI pada pukul 10.00 WIB.

"Sesuai keputusan bamus, besok hari Jumat Komisi I akan melaksanakan uji kelayakan untuk calon Panglima TNI. Urutannya kira-kira pertama jam 10.00, akan dilaksanakan verifikasi data pribadi calon panglima TNI, itu cukup oleh pimpinan Komisi I plus perwakilan dari fraksi-fraksi, sampai dengan selesai," ujar anggota Komisi I DPR TB Hasanuddin kepada wartawan, Kamis, 1 Desember.

Dilanjutkan dengan agenda utama fit and proper test calon Panglima TNI pada pukul 13.00 WIB. Yudo Margono dipersilakan untuk memaparkan visi misi sebagai panglima TNI ke depan.

"Jeda salat jumat dan sebagainya, pada pukul 13.30 kita akan mulai dengan fit and proper test. Urutan dalam uji kelayakan itu kira-kira paparan calon panglima TNI selama 30 menit, dilanjutkan pertanyaan pendalaman oleh masing-masing perwakilan fraksi selama 7 menit dan kemudian di jawab oleh calon Panglima TNI kira-kira 20 menit. Kalau masih kurang ada pertanyaan lagi ditambah sesuai dengan kebutuhan, tetapi kita harapkan lebih cepat lebih bagus," jelas Hasanuddin.

Bagikan:
#berita hari ini#djawanews#TNI#panglima tni#dpr#PKB#Taufiq R Abdullah#Yudo Margono

Berita Terkait

    Inovasi Energi Terbarukan: PLTA Mikrohidro Lebakbarang Pekalongan Menghasilkan Listrik Bersih
    Berita Hari Ini

    Inovasi Energi Terbarukan: PLTA Mikrohidro Lebakbarang Pekalongan Menghasilkan Listrik Bersih

    Djawanews.com - Pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) mikrohidro di Lebakbarang, Pekalongan, menjadi terobosan penting dalam upaya memanfaatkan potensi alam untuk kebutuhan energi terbarukan. Dengan memanfaatkan ....
    Saiful Ardianto
    Saiful Ardianto
  • Pengembangan Energi Pesisir Diminta Tak Singkirkan Nelayan, Kenapa?
    Berita Hari Ini

    Pengembangan Energi Pesisir Diminta Tak Singkirkan Nelayan, Kenapa?

    Saiful Ardianto 23 Jan 2026 10:58
  • Kebijakan Sektor Energi di 2026: Menyongsong Kemandirian Energi Indonesia?
    Berita Hari Ini

    Kebijakan Sektor Energi di 2026: Menyongsong Kemandirian Energi Indonesia?

    Saiful Ardianto 23 Jan 2026 06:31
  • PLTA Demolo Kebumen Mendorong Ketahanan Energi Daerah dan Perkuat Pasokan Listrik di Jawa Tengah!
    Berita Hari Ini

    PLTA Demolo Kebumen Mendorong Ketahanan Energi Daerah dan Perkuat Pasokan Listrik di Jawa Tengah!

    Djawanews.com - Di tengah upaya memperkuat ketahanan energi nasional, PLTA Demolo Kebumen menjadi sorotan sebagai salah satu pembangkit listrik tenaga air yang berperan dalam penyediaan listrik ....
    Saiful Ardianto
    Saiful Ardianto
  • MEJA Ambil Alih 45 Persen Saham Trimata Coal Perkasa, Ekspansi ke Energi?
    Berita Hari Ini

    MEJA Ambil Alih 45 Persen Saham Trimata Coal Perkasa, Ekspansi ke Energi?

    Saiful Ardianto 21 Jan 2026 16:41
  • PLTA Sidorejo Ngleses: Pionir Energi Terbarukan di Wilayah Jawa Tengah
    Berita Hari Ini

    PLTA Sidorejo Ngleses: Pionir Energi Terbarukan di Wilayah Jawa Tengah

    Saiful Ardianto 21 Jan 2026 11:37

Anda Harus Tahu

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?
Kesehatan

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda
Lifestyle

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar
Lifestyle

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android
Teknologi

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!
Lifestyle

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan
Kesehatan

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan

Populer

Wow! PT Kencana Energi Lestari Raih Kontrak PLTS USD25 Juta dari PLN
Berita Hari Ini

1

Wow! PT Kencana Energi Lestari Raih Kontrak PLTS USD25 Juta dari PLN

Dampak Positif PLTA Garung terhadap Perekonomian Lokal dan Energi Nasional
Berita Hari Ini

2

Dampak Positif PLTA Garung terhadap Perekonomian Lokal dan Energi Nasional

MEJA Ambil Alih 45 Persen Saham Trimata Coal Perkasa, Ekspansi ke Energi?
Berita Hari Ini

3

MEJA Ambil Alih 45 Persen Saham Trimata Coal Perkasa, Ekspansi ke Energi?

PLTA Sidorejo Ngleses: Pionir Energi Terbarukan di Wilayah Jawa Tengah
Berita Hari Ini

4

PLTA Sidorejo Ngleses: Pionir Energi Terbarukan di Wilayah Jawa Tengah

PLTA Demolo Kebumen Mendorong Ketahanan Energi Daerah dan Perkuat Pasokan Listrik di Jawa Tengah!
Berita Hari Ini

5

PLTA Demolo Kebumen Mendorong Ketahanan Energi Daerah dan Perkuat Pasokan Listrik di Jawa Tengah!

Pilihan Editor

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien
Berita Hari Ini

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya
Berita Hari Ini

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said
Berita Hari Ini

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD
Berita Hari Ini

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa
Berita Hari Ini

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa
Berita Hari Ini

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa

Follow Google News Kami: Djawanews logo
Djawanews logo
Tentang Kami Kontak Kami Privacy Policy Redaksi Pedoman Media Siber Karir
fb
tw
ig
© Copyright 2026 Djawanews Media Utama
arrow-up