Djawanews.com – Juru Bicara Pemda DI Yogyakarta untuk Penanganan COVID-19, Berty Murtiningsih mengungkapkan mayoritas kasus corona di DI Yogyakarta merupakan orang tanpa gejala (OTG) atau asimptomatik.
"Sekitar 70 persen kasus di DIY dari total kasus yang ada adalah kasus konfirmasi asimptomatik (OTG). Kalau dari kasus aktif yang ada per tanggal 16 September kemarin (470 kasus), sebanyak 72 persen adalah kasus konfirmasi asimptomatik," kata Berty Mutiningsih dikutip dari Kumparan.
"Mereka dirawat di rumah sakit, rumah sakit lapangan atau rumah sakit bukan rujukan COVID lainnya yang ditunjuk oleh Kabupaten/Kota dan shelter, ada beberapa yang isolasi mandiri dalam pengawasan puskesmas," lanjut Berty Murtiningsih.
- Tidak Hanya Indonesia yang Alami Lonjakan Drastis Kasus COVID-19, 5 Negera Ini Juga Alami Hal Serupa
- Masyarakat Badui Nol Kasus COVID-19 Mirip Kota Kecil Gunnison saat Flu Spanyol Menghantam Dunia
- Komunitas Relawan COVID-19 Yogyakarta Menyerah: Berita Lonjakan Kasus Hanyalah Puncak Gunung Es dari Fakta Sebenarnya
Untuk mengetahui ragam perkembangan peristiwa regional, nasional dan mancanegara terupdate, ikuti terus rubrik Berita Hari ini di warta harian nasional Djawanews. Selain itu, untuk mendapatkan update lebih cepat, ikuti juga akun Instagram @djawanews.