Djawanews.com – Manajer Humas PT KAI Daerah Operasi (Daop) 6 Yogyakarta Eko Budiyanto mengungkapkan pihaknya dalam waktu dekat akan menyediakan layanan tes cepat COVID-19 di Stasiun Tugu dan Solo Balapan.
Melalui program Sinergi BUMN, Daop 6 bersama PT Rajawali Nusantara Indonesia akan menyediakan layanan tes cepat ini khusus untuk penumpang kereta api jarak jauh. Harganya pun sangat terjangkau. Para penumpang KA di kedua stasiun tersebut hanya perlu merogoh kocek sekitar Rp 85 ribu per penumpang.
“Tentunya layanan ini untuk memberikan kemudahan bagi calon penumpang yang akan memanfaatkan moda transportasi kereta api di masa adaptasi kebiasaan baru,” kata Eko Budiyanto dikutip dari Antara.
Meski demikian, pelayanan ini baru dilaksanakan setelah deretan layanan tes cepat dilakukan di Stasiun Pasar Senen pada Senin (27/7/2020), menyusul stasiun lainnya seperti Stasiun Gambir, Bandung, Cirebon, Semarang Tawang, Purwokerto, Madiun, Surabaya Gubeng, Pasarturi, Malang, lalu diakhiri Stasiun Tugu dan Balapan.
Untuk mengetahui ragam perkembangan peristiwa regional, nasional dan mancanegara terupdate, ikuti terus rubrik Berita Hari ini di Djawanews.