Djawanews.com – Dokter tim Bali United, Ganda Putra mengungkapkan kondisi terkini Diego Assis.
Seperti diketahui pemain asing asal Brasil itu sempat mengalami cedera ketika menghadapi Persib Bandung di kompetisi pramusim Piala Menpora 2021 lalu.
Pemain bernomor punggung 34 itu mengalami cedera otot paha belakang akibat kaget tidak merumput setahun terakhir.
"Untuk diego, dia cidera di bagian hamstring (otot paha belakang), ini hal biasa karena dia sudah 1 tahun tidak latihan dan tidak main," ungkap dr. Ganda Putra dikutip dari laman resmi Bali United.
"Kini Diego sendiri sudah sembuh dan sudah kembali latihan reguler bersama tim. Diego kita terapi dengan fisioterapi dan diberi beberapa program penguatan untuk otot-ototnya agar lebih siap dan lebih kuat dari sebelumnya," jelasnya.
Usai sembuh dari cedera, Diego Assis bersiap menjalani serangkaian program latihan menghadapi Piala AFC dan Liga 1 2021 mendatang.
Mantan pemain Persela Lamongan itu juga terlihat sudah mengikuti sesi latihan dengan punggawa Bali United lainnya pada Selasa (27/4) lalu.
Untuk mengetahui ragam perkembangan peristiwa regional, nasional dan mancanegara terupdate, ikuti terus rubrik Berita Hari ini di warta harian Djawanews. Selain itu, untuk mendapatkan update lebih cepat, ikuti juga akun Instagram @djawanews.