Djawanews.com – Kabar duka kembali menyelimuti dunia hiburan tanah air. Aktor Gunawan Maryanto menghembuskan napas terakhir pada Rabu (06/10/2021). Kabar duka tersebut diwartakan oleh akun instagram Teater Garasi, @teatergarasi, selaku komunitas teater yang aktif dikelola Mas Cindil, sapaan akrab Gunawan Maryanto. “Mohon doa untuk keluarga kami, yang telah pergi terlebih dulu, sangat cepat, hingga kami tak tahu harus berkata apa. Mas Cindhil, Gunawan Maryanto, telah pergi meninggalkan kami semua. Kami tak tahu harus berkata apa,” tulis Teater Garasi di akun instagram @teatergarasi Rabu malam. Teater Garasi juga meminta maaf untuk Gunawan Maryanto. “Mohon maafkan jika ada kesalahan. Mohon doa,” lanjut akun @teatergarasi. https://www.instagram.com/p/CUsJ6OMJNwr/ Sebelum meninggal, Gunawan dikabarkan dilarikan ke Rumah Sakit Ludiro Husodo, Jl. HOS Cokroaminoto, Yogyakarta karena mengalami muntah-muntah saat menghadiri rapat bersama Teater Garasi. Jenazah sendiri disemayamkan di studio Teater Garasi sampai Kamis, 7 Oktober 2021 pagi, tepatnya pukul 08.00 WIB, sebelum diberangkatkan ke rumah keluarganya di Karang Malang. Gunawan Maryanto sendiri, merupakan aktor yang pernah bermain di film Istirahatlah Kata-Kata. Dia berhasil menyabet Pemeran Utama Pria Terbaik di ajang Usmar Ismail Award karena berperan sebagai Wiji Thukul dalam film tersebut. Selain itu, ia juga berhasil meraih penghargaan Pemeran Utama Pria Terbaik FFI 2020 lewat film Hiruk Pikuk Si Al-Kisah (The Science of Fictions). Selain menjadi aktor, Gunawan juga aktif mengelola Teater Garasi dan menyelenggarakan Indonesia Dramatic Reading Festival (IDRF) bersama Joned Suryatmoko setiap tahun di berbagai kota. Jenazah pria berusia 45 tahun tersebut direncanakan dimakamkan di Karang Malang pada Kamis siang 7 Oktober 2021, pukul 13.00 WIB. “Pemakaman direncanakan akan dilakukan besok siang, 7 Oktober 2021, pukul 13.00 WIB di Karang Malang.” |