Windows Movie Maker merupakan sebuah perangkat lunak atau software yang fungsi utamanya adalah melakukan olah digital terhadap cuplikan-cuplikan gambar bergerak (film). Software ini dapat menambahkan animasi, efek visual ataupun sebuah redaksi singkat pada film. Walaupun hanya memiliki berbagai fitur dasar penyuntingan video yang sangat sederhana, namun software ini sangat cukup untuk pemula.
Software ini juga memiliki antar muka yang mudah digunakan pemula. Software yang dikembangkan oleh Microsoft ini memang hadir untuk menjawab kebutuhan pembuat film pemula. Berikut ini cara menggunakan Windows Movie Maker.
Cara Menggunakan Windows Movie Maker yang Harus Disimak Pemula
Pada dasarnya Windows Movie Maker memiliki 5 menu utama, yaitu Home, Animations, Visual Effect, Project, dan View. Namun ketika ada berkas film yang dibuka, secara otomatis ribbon program ini menambah 2 menu lagi, yaitu Video Tools Edit, dan Text Tools Format.
Untuk menambah berkas proyek baru yang perlu Anda lakukan adalah klik menu “File”, dan pilih “Save project as” pada menu drop-down, kemudian masukkan nama proyek. Setelahnya pilih folder tujuan yang ada di sisi kiri jendela (misalnya “Desktop”), dan terakhir klik “Save”. Proyek Anda akan disimpan pada folder tujuan. Jika Anda menambahkan pekerjaan baru pada proyek Anda, tekan Ctrl + S untuk menyimpan secara otomatis.
Cara menggunakan Windows Movie Maker selanjutnya adalah klik “Project” yang terletak di sisi kanan jendela Windows Movie Maker. Setelah itu akan muncul jendela File Explorer. Pada bagian kiri jendela File Explorer, klik folder yang memuat video atau foto. Anda bisa pilih foto atau viceo yang Anda inginkan, jika sudah maka klik “Open”. Anda bisa menambahkan foto atau video lebih dari satu dengan cara klik tombol “Add videos and photos” yang berada di bagian atas jendela Windows Movie Maker.
Untuk menambahkan trek musik caranya hanya perlu klik pilihan “Add music” yang ada di atas jendela Windows Movie Maker. Selanjutnya klik “Add music…” pada menu drop–down. Anda akan masuk ke folder yang memuat berkas musik yang diinginkan. Pilih musik yang Anda inginkan dan klik tombol “Open”.
Itulah cara menggunakan Windows Movie Maker yang harus disimak pemula. Anda bisa memanfaatkan semua fitur yang ada pada Windows Movie Maker untuk membuat video atau film Anda menjadi lebih menarik. Simak juga rekomendasi aplikasi edit video Windows 10 terbaik.