Aplikasi pengganda aplikasi memang sangat dibutuhkan. Terutama untuk Anda yang bekerja dengan media sosial atau pun aplikasi lainnya. Anda tidak perlu repot menggunakan dua smartphone hanya untuk menjalankan dua akun whatsapp atau pun media sosial. Menggandakan aplikasi bisa menjadi solusi mudah untuk Anda.
Beberapa smartphone Android seperti Xiaomi, sebenarnya telah menyediakan fitur tersebut. Fitur Dual Apps dapat digunakan oleh oengguna Xiaomi untuk menggandakan aplikasi sosial media mau pun game. Namun sering kali aplikasi bawaan seperti ini tidak memiliki fitur yang dapat memuaskan penggunanya. Oleh sebab itulah, aplikasi pengganda aplikasi lainnya ini wajib Anda coba.
Aplikasi Pengganda Aplikasi yang Ringan dan Mudah Digunakan
Berikut ini rekomendasi aplikasi pengganda aplikasi yang ringan dan mudah digunakan. Simak yuk!
-
MoChat
Aplikasi pengganda aplikasi yang pertama adalah MoChat. Aplikasi Android ini dapat menggandakan berbagai akun media sosial Anda seperti halnya Instagram, termasuk juga Whatsapp. Anda dapat melakukan login dengan dua akun secara bersamaan tanpa adanya gangguan. Memiliki ukuran sebesar 8MB, aplikasi ini dapat berjalan dengan ringan tanpa ada lag.
-
Parallel Space
Aplikasi Parallel Space juga dapat menggandakan dan membantu Anda untuk menjalankan dua aplikasi yang sama secara bersamaan. Anda dapat menggandakan berbagai akun media sosial seperti Whatsapp, YouTube, atau bahkan aplikasi game sekali pun. Selain itu Anda juga dapat menyembunyikan aplikasi dan mengunci aplikasi tersebut, agar tidak diketahu orang lain. Memiliki ukuran 8.8 MB, aplikasi ini sangat ringan dan cocok digunakan untuk semua tipe OS Android.
-
Dual Space
Aplikasi pengganda aplikasi selanjutnya ada Dual Space. Aplikasi ini tidka akan memberatkan memori smartphone Anda, sebab hanya membutuhkan 5.8MB saja. Meski begitu, aplikasi ini dapat mebantu Anda untuk menjalankan dua aplikasi yang sama secara bersamaan. Terlebih lagi aplikasi ini juga mambantu Anda menghemat lebih banyak daya dan berjalan lebih cepat.
Nah itulah dia rekomendasi aplikasi pengganda aplikasi yang wajib Anda coba. Sangat ringan dan mudah untuk digunakan. Simak juga yuk Aplikasi Watermark Foto Untuk Android yang Mudah dan Menyenangkan.