Kemajuan teknologi di dunia, membuat manusia harus bisa bergerak cepat mengimbanginya. Persaingan antara manusia dan teknologi ini dikatakan mampu menggeser manusia menjadi pengangguran. Robot dengan kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI) disebut-sebut akan menggantikan pekerjaan manusia.
Diciptakan untuk mempermudah dan memperingkas proses yang ada, sayangnya berbagai kemudahan ini juga harus menggeser lahan pekerjaan manusia. Contoh nyata persaingan manusia dan teknologi yang menggeser pekerjaan manusia, salah satunya adalah penjaga di gerbang tol yang digantikan dengan sistem pembayaran digital.
Persaingan Manusia dan Teknologi, 4 Pekerjaan Ini Akan Tergantikan oleh Robot
Kecerdasaan buatan saat ini bahkan sudah menjadi keseharian, mulai dari mesin pencarian Google, asisten virtual, wearable devices, hingga smart home. Apa saja bentuk persaingan pekerjaan antara manusia dan teknologi? Berikut ini 4 pekerjaan manusia yang mungkin akan digantikan oleh robot AI.
-
Manusia dan Teknologi, Robot AI Pengganti Supir dan Kurir
Persaingan antara manusia dan teknologi diketahui akan menggeser lahan perkerjaan bagi supir. Kehadiran kendaraan yang dapat berjalan dengan sendirinya tanpa perlu pengemudi sama sekali (kendaraan otonom) saat ini tengah dikembangkan agar semakin sempurna. Diketahui hanya dengan perintah suara atau bahkan tanpa perintah sama sekali, mobil dapat menelusuri jalan-jalan secara otonom. Mobil dengan robot AI ini diperkirakan dapat sempurna sebelum tahun 2030.

Persaingan Manusia dan Teknologi, 4 Pekerjaan Ini Akan Tergantikan oleh Robot (jakpost)
-
Manusia dan Teknologi, Robot AI Pembantu Rumah Tangga
Berbagai perangkat rumah tangga mulai dari TV, AC, lemari es, vacuum cleaner, sampai dengan mesin cuci akan berfungsi secara autonomous di dalam platform AI. Berbagai perangkat rumah tangga ini akan saling terkoneksi dengan machine to machine (M2M). Masing-masing peralatan juga dilengkapi dengan sensor IoT sehingga perangkat dapat membaca perilaku penggunanya.
-
Manusia dan Teknologi, Robot AI Pengganti Sekretaris dan Asisten Personal
Persaingan manusia dan teknologi yang semakin jelas terlihat adalah perkembangan Personal Virtual Assistant (PVA) berbasis AI. Mulai dari perangkat sehari-hari seperti Alexa, Siri, Google Assistant hingga Bixby. Kemajuan PVA terus disempurnakan sehingga setiap orang akan memiliki asisten atau sekretaris pribadi yang bisa menjalankan perintah mulai dari memesan tiket, mencarikan lagu atau film, memberi informasi cuaca, mengurus SIM & KTP, hingga berbelanja online.
-
Manusia dan Teknologi, Robot AI Pengganti Pekerja Gudang
Robot bermesin AI akan mulai menggantikan pekerjaan staf gudang dalam memindahkan dan mengatur penempatan barang. Hal ini dapat meminimalisir kesalahan manusia dan mendongkrak produktivitas. Konsep ghost warehouse atau gudang tanpa tenaga manusia, akan mulai marak diterapkan setelah tahun 2025.
Nah itulah dia berbagai perkejaan yang akan tergeser akibat dari persaingan manusia dan teknologi. Simak juga yuk Teknologi AI Huawei Mulai Diterapkan di Rumah Sakit Pertamedika.