Djawanews.com – Larry Tesler dikabarkan meninggal dunia pada Senin, 19 Februari 2020 waktu setempat. Ia meninggal di usia 74 tahun. Meski tak seterkenal penemu teknologi lain, namun nama Larry Tesler patut dikenang sebagai ilmuan komputer yang berkontribusi mempermudah pekerjaan manusia di komputer.
Pria yang lahir di New York pada tahun 1945 itu menjadi orang pertama yang memberikan inovasi yang berupa fitur copy, paste, dan cut pada komputer. Ketiga metode tersebut saat ini digunakan oleh pengguna komputer di seluruh dunia.
Perjalanan Singkat Larry Tesler
Perjalanan kariernya di dunia komputer diawali pada tahun 60-an. Saat itu ia menjadi seorang progamer sekaligus peneliti di Stanford AI. Setelah selesai di Stanford AI, pada 1973 ia kemudian bergabung dengan Pusat Penelitian Palo Alto (PARC) milik Xerox. Di tempat itu ia mengembangkan ketiga fitur yang sangat bermanfaat di dunia komputer hingga saat ini.
Kontribusi Larry tidak berhenti sampai situ. Pada 1980 ia resmi bergabung dengan Apple. Di perusahaan tersebut Larry jadi ilmuan yang berkontribusi terhadap pengembangan Apple Lisa, komputer desktop yang dikembangkan oleh Apple dan dirilis pada 19 Januari 1983.
Kepopuleran Larry mengantarkannya menjadi ilmuan dengan jabatan yang strategis. Namun, ia memutuskan untuk keluar dari Apple pada 1997. Selepas dari Apple, ia sempat bergabung di beberapa perusahaan besar teknologi lain seperti Amazon, Yahoo, 23andMe, dan perusahaan teknologi lainnya. terakhir, Larry Tesler menjadi konsultan UX yang berbasis di California sejak 2009.