Youtube merupakan anak perusahaan Google Inc, yang didirikan oleh Steve Chen bersama dua temannya, Chad Hurley dan Jawed Karim. Di Indonesia, Youtube sangat diminati karena merupakan alternatif hiburan. Melalui Youtube, kita bisa lebih leluasa memilih tontonan yang kita sukai dibandingkan menonton televisi yang hanya menampilkan jenis tayangan tertentu.
Jenis Video Paling Laris di Youtube
Sebagai pembuat konten (Youtuber),tentunya seringkali dibuat merasa kesal lantaran video yang diunggah tidak memperoleh respon seperti yang diharapkan. Untuk itulah ada baiknya untuk mengetahui terlebih dahulu jenis-jenis video paling laris di Youtube sebelum membuat konten Youtube.
Apa saja sih jenis-jenis video paling laris di Youtube dengan jumlah viewers yang pasti banyak? Simak ulasan jenis video yang paling banyak ditonton di Youtube berikut ini.
- Video Hewan
Video yang menampilkan hewan lucu seperti kucing dan anjing menggemaskan dapat menarik banyak penonton dari seluruh dunia. Video jenis ini banyak diminati karena tidak memerlukan bahasa tertentu agar dapat memahaminya. Jadi, jika anda memiliki hewan peliharaan di rumah, jangan ragu untuk merekam tingkah laku mereka dan mengunggahnya di channel Youtube Anda.
- Video “How To”
Video paling laris di Youtube selanjutnya adalah video “How To”. Video ini banyak dicari oleh netizen. Berisi cara melakukan sesuatu seperti mendapatkan pacar cantik, memperoleh tubuh ideal, memperoleh uang dan lainnya. Video informatif seperti ini tentunya sangat dibutuhkan.
- Video Tutorial
Sama seperti video “How To”. Video ini menampilkan tutorial make up, masak memasak, cara menggunakan hijab, dan lainnya. Dengan media video, tutorial tersebut akan lebih mudah dipahami daripada tutorial berbentuk tulisan.
- Vlog
Vlog merupakan singkatan dari Video Blog. Video jenis ini cocok untuk Anda yang terampil berbicara dan pandai melucu. Membuat Vlog, selain dapat mengasah keterampilan dalam berkomunikasi, juga dapat membuat Anda menjadi terkenal lho.
- Video Traveling
Jika memiliki hobi jalan-jalan atau travelling, tidak ada salahnya meluangkan waktu untuk merekam perjalanan Anda.
Anda bisa juga merekomendasikan tempat wisata yang menarik, harga makanan, ongkos perjalanan dan akomodasi di tempat yang Anda kunjungi tersebut. Sehingga video Anda dapat dijadikan acuan netizen untuk mengunjungi tempat yang telah Anda review.
- Video Fakta Unik dan Menarik
Video fakta unik dan menarik banyak diminati sejak munculnya tayangan On The Spot di Trans7. Anda bisa mencari fakta-fakta menarik di internet dan merangkumnya dalam sebuah video.
- Video Cover Lagu
Jika memiliki suara merdu, tidak ada salahnya untuk coba membuat video cover lagu. Namun perlu diketahui, Anda harus berbagi penghasilan dengan artis yang mempopulerkan lagu tersebut.
Nah, sudah tahu kan, apa saja jenis video paling laris di Youtube? Bagi Anda yang ingin menjadi youtuber juga perlu mengetahui bagaimana live streaming youtube untuk menarik banyak viewers.