RAM 4GB adalah standar minimum yang harus ada pada setiap smartphone kategori flagship. Walaupun sebenarnya kini lini ponsel kelas Mid-End juga sudah banyak yang menggunakan RAM 4GB. Simak beberapa rekomendasi hp ram 4gb di bawah 2 juta berikut ini.
Hp ram 4gb di bawah 2 juta yang recommended untuk anda yang multitasking
- Realme 3
Realme 3 meluncur ke pasaran dengan membawa sejumlah spesifikasi dan fitur menarik. Selain komposisi RAM 4GB, memori penyimpanan internalnya juga sudah mencapai 64GB dengan tambahan selot microSD hingga 256GB. Alhasil, kinerja prosesor octa-core MediaTek Helio P60 fabrikasi 12 nm FinFET yang digunakan terbilang cukup menjanjikan untuk aktivitas multitasking atau sekadar memainkan game kasual. Namun, sayangnya smartphone ini masih menggunakan tipe port Micro USB 2.0 dan belum ada jaringan pembayaran NFC.
- ASUS Zenfone 2 ZE551KL RAM 4GB
ASUS Zenfone 2 ZE551ML hadir mengusung memori RAM 4GB untuk kenyamanan aktivitas multitasking. Meski saat ini Asus sudah mengeluarkan hp ZenFone generasi keenam, namun perangkat ini masih layak untuk Anda pakai karena disertai dukungan spesifikasi prima. Apalagi kini harga ASUS Zenfone 2 ZE551ML RAM 4GB internal 32GB sudah berada di bawah Rp 2juta.
- Xiaomi Redmi Note 7
Didukung dengan prosesor Snapdragon 660 dan kamera 48 MP ini, membuat Xiaomi Redmi Note 7 menjadi salah satu HP yang paling dicari saat ini. Tak sampai di situ, HP Xiaomi ini disematkan oleh android 9.0 Pie terbaru. Berikut ini beberapa kelebihan dan kekurangannya.
Kelebihan: Baterai besar, punya kamera besar, prosesor kencang
Kekurangan: Hp sulit dicari secara offline dan online, belum ada fingerprint di layar.
- Nokia 6
Smartphone dengan tampilan premium hasil besutan Nokia ini sejatinya merupakan salah satu smartphone andalan di masanya. Angka penjualan perangkat besutan HMD Global tersebut juga sangat impresif berkat adanya fitur canggih seperti audio Dolby Atmos, material full metal dengan layar lengkung 2.5D, prosesor Snapdragon 430 yang super responsif, serta dukungan baterai berkapasitas 3,000 mAh agar Anda tidak kehabisan tenaga saat beraktivitas seharian penuh.
Itulah beberapa hp ram 4gb di bawah 2 juta yang direkomendasikan untuk anda yang membutuhkan hp ram besar namun budget kecil. Selain ram besar, kini juga sudah banyak terdapat hp 2 jutaan dengan kamera mumpuni untuk anda yang suka fotografi.