Memang naas bagi kalian yang memiliki dana pas-pasan namun bermimpi memiliki smartphone atau HP gaming murah dengan spesifikasi “dewa”.
Bagi Anda yang memiliki kegelisahan seperti di atas, jangan khawatir, yang perlu Anda lakukan hanya bersabar menunggu beberapa hp berikut ini resmi rilis di Indonesia.
HP Gaming Murah yang Akan Rilis di Indonesia
1. Redmi 9
Meneruskan suksesor Redmi Note 8 Pro, Xiaomi melalui sub brand Redmi akan menggunakan processor MediaTek kembali. Helio G70 sejak akhir tahun 2019 sudah dirumorkan akan digunakan di Redmi 9.
Menariknya Helio G70 memiliki fitur CorePilot dan HyperEngine yang tentunya akan mendukung kinerja gaming Anda. Soala harga, jangan khawatir karena smartphone yang menggunakan processor ini dikisaran harga Rp1,5—2 juta.
2. Realme, Snapdragon 720G
Jagat dunia smartphone lagi-lagi digegerkan dengan sub brand Oppo. Realme kini namanya mulai mentereng lantaran memproduksi hp dengan spesifikasi handal dan memiliki harga yang “merusak pasar”.
Kabar terbaru, melalui petinggi Realme India, Madhav Sheth menyatakan brandnya akan mengeluarkan hp yang menggunakan processor terbaru Snapdragon 720G yang diklaim handal untuk kinerja game.
Menariknya SoC 720G mendukung dual 44 megapixel untuk kamera selfie. Soal harga, diprediksi HP gaming murah Realme akan berada di bawah SoC 730G, yang waktu itu (melalui Realme X2) dijual di India di rentang Rp3 jutaan.