Djawanews.com – Tidak sengaja menghapus foto di iPhone adalah peristiwa yang menyebalkan, ada berbagai cara mengambalikan foto dalam ponsel yang mungkin Anda tidak tahu.
Jika Anda sedang mengalami hal seperti itu, tenang, jangan panik terlebih dahulu. Djawanews telah merangkum beberapa cara mengembalikan foto yang tidak sengaja terhapus.
Cara Mengembalikan Foto Di iPhone yang Terhapus
- Folder Recently Deleted
Bagi pengguna iPhone, ketika Anda tidak sengaja menghapus foto dalam ponsel Anda, jangan dulu khawatir. Segera masuk ke folder “Recently Deleted” yang bisa dengan mudah Anda temukan pada aplikasi ‘foto’.
Kemudian, buka ‘Album’ dan klik ‘Recently Deleted’ di bagian utilitas. Anda akan menemukan foto dan video yang telah Anda hapus sebelumnya.
Jika Anda ingin mengembalikan foto ke folder semula, Anda tinggal pilih fotonya dan klik ‘Recovery’ maka foto Anda akan ada di folder yang semula.
- iCloud
Foto dan video yang ada di iPhone secara otomatis akan dicadangkan ke iCloud. Jika kamu tidak sengaja menghapusnya dari album, cara mengembalikan foto yang terhapus adalah menemukannya di iCloud.
Namun sebelumnya, cara mengembalikan foto yang terhapus ini memang benar-benar dapat bekerja jika Anda telah menghidupkan pencadangan iCloud.
- Folder ‘Hidden’
Bisa jadi foto yang terhapus, tidak sebenarnya terhapus, mungkin dengan tidak sengaja Anda memindahkan foto ke folder ‘Hidden’.
Cara mengembalikan foto yang tidak sengaja terpindah di folder ‘Hidden’ tersebut dengan cara masuk ke folder ‘Hidden’ lalu klik foto yang dimaksud dan pilih opsi unhidden.