Saat ini aplikasi TikTok berhasil menjadi salah satu aplikasi dengan pengguna terbanyak di dunia. Banyak content creator TikTok bermunculan dengan berbagai macam ide konten yang dibuat. Hal ini tak lepas dari Strategi Bisnis TikTok untuk Menyaingi Youtube.
Menggunakan aplikasi TikTok memungkinkan pengguna untuk berkreasi dengan membuat video yang memiliki durasi sekitar 15 detik. Aplikasi ini juga mengizinkan pengguna lain untuk download atau mengunduh video yang kiranya menarik kemudian disimpan di galeri HP. Lalu bagaimana cara download video di TikTok? Ketahui caranya di bawah ini!
Beberapa Cara Download Video TikTok dengan Mudah dan Tanpa Ribet
- Cara Download Video TikTok Tanpa Aplikasi
Untuk cara download ini tidak menggunakan aplikasi bantuan alias langsung dari aplikasi TikTok. Caranya sebagai berikut :
- Langkah pertama buka aplikasi TikTok di ponsel Anda
- Ketika masuk di halaman home aplikasi TikTok langsung muncul video
- Geser ke atas atau geser ke bawah untuk melihat berbagai video yang menarik
- Jika ingin melihat banyak video langsung banyak dan lebih lengkap bisa ke menu Discover
- Kemudian Anda bisa mencari video yang diinginkan di kolom pencarian
- Setelah mendapatkan video yang ingin di download, Anda bisa langsung klik tahan pada layar kemudian pilih bagian Save . Selain itu Anda juga bisa melalui icon Share dengan lambang Tanda Panah yang terletak di pojok kanan bawah kemudian klik Save
- Tunggu beberapa saat sampai video 100% ter Proses download tidak memakan waktu lama sebab kebanyakan video di TikTok berdurasi pendek sehingga ukurannya tidak terlalu besar
- Setelah video berhasil terunduh di HP Anda, akan muncul notif Share To. Anda bisa tutup notif tersebut jika tidak ingin share
Itulah tadi pembahasan mengenai bagaimana cara download video TikTok mudah dan tanpa menggunakan aplikasi pihak ketiga. Bagaimana sangat mudah bukan?