Untuk permainan yang lebih asyik maka Anda mebutuhkan PC yang berkualitas. PC memiliki kelebihan untuk gaming karena spesifikasinya lebih mumpuni dibandingkan dengan laptop. Beberapa spesifikasi yang dimiliki oleh PC seperti HDD, RAM, VGA dan lainnya jauh lebih unggul dibandingkan dengan spesifikasi yang dimiliki laptop.
Hardware yang dimiliki oleh PC jauh lebih mudah untuk diupgrade dibandingkan laptop sehingga gamer lebih banyak memilih PC agar selalu update game-game yang dimiliki. Berikut ini beberapa rekomendasi dan harga PC gaming high-end khusus untuk sultan dan anaknya.
Rekomendasi dan harga PC gaming high-end
1. Digital Alliance G5 D4 TI – mulai dari Rp 5,5 jutaan
Desktop tower yang satu ini memiliki spesifikasi yang lumayan oke buat main game kelas triple-A. Desain chassis-nya menampilkan nuansa gaming yang kental dengan pencahayaan pada kipas internal.
2. Nitro 50 – Rp 24 jutaan
Acer Nitro 50 dengan prosesor Intel Core i7-8700 (12MB Cache, up to 4.6Ghz) yang merupakan generasi ke-8 dari prosesor Intel i7. Dengan prosesor tersebut, Anda bisa bermain game kelas berat seperti Far Cry, Metro Exodus, dan Apex Legends tidak perlu khawatir akan bermasalah.
3. iBuy Power RDY ELIBG 2017 – Rp 37 jutaan
PC gaming ini memiliki kualitas yang bagus dan praktis ketika digunakan, produk ini memiliki garansi resmi selama 3 tahun. Perangkat komputer ini memberikan Anda kenyamanan dalam bermain game dan melakukan berbagai kegiatan multimedia yang berat sekalipun.
4. Predator Orion 5000 – Rp 39 jutaan
Predator Orion 5000 hadir dengan spesifikasi kelas atas. Desktop gaming ini dipersenjatai dengan prosesor Intel Core i7- 8700K yang dipasangkan dengan chipset terbaru Intel Z370, serta Intel Optane memory hingga 32 GB. Kombinasi gahar ini mampu menghasilkan kinerja luar biasa yang dibutuhkan untuk pengalaman bermain game berat seperti PUBG, Metro Exodus, Anthem atau Far Cry New Dawn dengan setting grafis tertinggi.
5. Cyberpower PC Games Xtreme – Rp 12 jutaan
Jika Anda menginginkan PC Gaming dengan harga terbaik, maka Anda bisa memilih Cyberpower PC Gamer Xtreme. Dilengkapi dengan Intel Core i5 -9400 F sebagai CPU, PC ini adalah salah satu PC yang cocok bagi para gamer. PC ini mampu menjalankan permainan dengan ukuran yang besar dan juga Anda bisa melakukan multitasking tanpa membuat kerja komputer menjadi lambat.
Itulah 5 rekomendasi dan harga PC gaming high-end khusus untuk sultan. Agar bermain game lebih asyik, maka pilih juga mouse gaming terbaik. Saat ini ada banyak sekali mouse gaming dengan harga murah yang tersedia di pasaran.