Produsen smartphone saling berlomba menciptakan HP dengan spesifikasi canggih untuk memudahkan pekerjaan penggunanya. Kabar baiknya, kecanggihan smartphone tersebut bisa Anda nikmati tanpa harus menguras isi dompet. Produsen smartphone juga banyak membuat HP berspek tinggi namun dengan harga yang ramah di kantong.
Tertarik untuk membeli smartphone namun budget terbatas? Berikut ini beberapa rekomendasi HP dengan spesifikasi terbaik yang punya harga 2 jutaan. Meskipun murah, kualitasnya tidak akan membuat Anda kecewa.
Daftar HP dengan Spesifikasi Terbaik Harga 2 Jutaan
Realme 5s
Realme 5s dibekali dengan prosesor Snapdragon 665 yang berpadu dengan RAM 4 GB dan ROM 128 GB. Smartphone Android ini juga dibekali dengan empat kamera belakang yang berresolusi 48 MP, 8 MP, 2 MP, dan 2 MP. Menariknya lagi, smartphone ini juga punya baterai berkapasitas besar yaitu 5000 mAh.
Vivo S1
Vivo S1 hadir dengan prosesor Mediatek Helio P65. Smartphone ini juga telah dibekali dengan panel Super AMOLED Full HD yang akan memanjakan mata Anda. Terdapat tiga kamera andal di bagian belakang yang memiliki resolusi 16 MP, 8 MP, 2 MP.
Redmi Note 8
Rekomendasi HP dengan spesifikasi terbaik yang punya harga 2 jutaan selanjutnya adalah Redmi Note 8. Smartphone ini dibekali dengan prosesor Snapdragon 665. Anda juga tidak perlu menghawatirkan baterai karena sudah dibekali dengan Non-removable Li-Po 4000 mAh.
Oppo A5 2020
Oppo A5 2020 dibekali dengan prosesor Snapdragon 665. Terdapat empat kamera di bagian belakang yang memiliki resolusi sebesar 12 MP, 8 MP, 2 MP, dan 2 MP. Smartphone Android ini juga telah dibekali dengan baterai Non-removable Li-Po 5000 mAh.
Asus Zenfone 5
Asus Zenfone 5 hadir dengan prosesor Snapdragon 636 yang berpadu dengan RAM 4 GB atau 6 GB dan ROM 64 GB. Walaupun baterainya hanya dibekali dengan Non-removable Li-Ion 3300 mAh, namun smartphone ini telah memiliki fitur NFC.
Itulah beberapa rekomendasi HP dengan spesifikasi terbaik yang punya harga 2 jutaan. Smartphone–smartphone tersebut juga bisa Anda gunakan untuk bermain game ringan. Simak juga 5 pilihan HP Xiaomi untuk game ini tidak akan membuat Anda AFK.