Istilah portofolio banyak digunakan dalam berbagai bidang dan biasanya akan mengacu pada bentuk yang berbeda-beda. Namun pada umumnya portofolio merupakan laporan lengkap yang dibuat dengan tujuan mendokumentasikan. Portofolio biasanya dibuat dengan singkat dan padat namun tetap jelas.
Dengan bertambah maju teknologi kini Anda bisa membuat portofolio secara online. Caranya lebih mudah dan hanya membutuhkan sedikit waktu dibandingkan dengan cara offline atau manual. Berikut ini cara membuat portofolio online yang bisa Anda coba dengan berbagai pilihan website.
Cara Membuat Portofolio Online Paling Mudah dan Cepat dengan Website
-
Clippings.me
Pertama ada website Clippings.me. website ini memang dibuat untuk penulis, jurnalis, atau bloggers. Di sini Anda bisa mendesain sendiri tampilan layout portofolio. Anda juga bisa menempelkan alamat url artikel. Website ini gratis namun dengan fitur yang terbatas. Untuk mendapatkan akses penuh Anda bisa berlangganan premium.
-
Carbonmade
Carbonmade merupakan salah satu website yang menyediakan jasa pembuatan portofolio online. Website ini sudah memiliki sekitar 15 juta gambar dengan 1 juta akun portofolio. Ada banyak fitur menarik seperti pengarsipan proyek dan mengunggah file dalam jenis audio SD dan video.
-
WordPress portofolio
Cara membuat portofolio online paling mudah dan cepat selanjutnya adalah dengan website WordPress portofolio. Website ini sangat cocok untuk pemula yang belum pernah memiliki website. Anda juga bisa memilih tema wordpress sesuai dengan yang Anda inginkan.
-
Crevado
Crevado merupakan situs yang bisa Anda buka di komputer maupun mobile. Website ini juga menawarkan fitur Google Analytic. Ada banyak kelebihan menarik pada website ini salah satunya adalah Anda bisa menggunggah file dalam berbagai bentuk seperti PDF, GIF, foto, video dan format lainnya.
-
Behance
Terakhir ada Behance yang akhir-akhir ini semakin populer. Website ini memang menawarkan banyak fitur menarik dan gratis. Ada banyak jenis portofolio yang bisa Anda buat dengan website ini, contohnya portofolio motion, ilustrasi, foto, desain produk, fashion, dan masih banyak lagi.
Itulah 5 cara membuat portofolio online paling mudah dan cepat dengan website. Kebanyakan layanan tersebut gratis namun dengan fitur yang terbatas. Anda bisa menikmati fitur lengkap dengan cara berlangganan premium. Simak juga 5 pilihan website builder terbaik untuk awam.