Kartu nama adalah kartu yang berisikan informasi seseorang atau perusahaan. Fungsinya adalah sebagai pengingat dalam sebuah perkenalan formal. Kartu nama biasanya bertuliskan nama, perusahaan, nomor telepon, nomor handphone, email, alamat, dan informasi pentikng lainnya.
Kartu nama mulai dikenal sebagai salah satu media pelengkap untuk data diri singkat. Bisa juga sebagai tanda pengenal di bidang bisnis. Berikut ini cara membuat kartu nama yang sederhana.
Cara membuat kartu nama yang sederhana untuk orang yang tidak bisa desain
-
Template Microsoft Word
Microsoft Word menyediakan alat-alat yang Anda perlukan untuk membuat dan mencetak kartu nama. Microsoft Word menyajikan template yang dapat Anda gunakan untuk membuat kartu nama.
Buka Microsoft Word, Pilih menu file pada sudut kiri atas, kemudian klik New untuk membuat dokumen baru. Temukan templat kartu nama dengan mengetik “business card” pada kolom pencarian di jendela pembuatan dokumen baru. Berbagai templat gratis yang dapat Anda gunakan untuk kartu nama pun akan muncul, baik yang berbentuk horizontal maupun vertikal.
Lalu pilih template yang hendak Anda gunakan. Pada tahap ini Anda dapat mengedit kartu nama sesuai dengan data diri Anda. Seperti nama, alamat, hingga email. Terakhir, silahkan simpan dan cetak.
-
Canva
Canva merupakan aplikasi desain gratis yang mudah digunakan dan memiliki banyak template yang menarik dan bagus. Anda juga bisa mengakses Canva melalui websitenya. Website Canva ringan dan cepat diakses. Berikut ini cara membuat kartu nama melalui web Canva.
Pertama-tama, Anda harus masuk ke web Canva. Buat akun jika Anda belum memiliki akun yang terdaftar. Langkah selanjutnya adalah mencari template untuk kartu nama. Cari dengan kata kunci “Business Card” pada kolom pencarian.
Jika sudah menemukan tempalate yang menarik Anda tinggal klik saja dan template siap untuk Anda edit. Kalau sudah selesai mengedit, Anda bisa download file kartu nama yang sudah Anda buat.
Klik anak panah yang ada di kanan atas dekat tulisan “Print Business Cards“. Lalu Anda pilih download. Pilih tipe file yang ingin Anda simpan dan kemudian klik lagi tombol download biru dan file akan dalam proses download.
Itulah 2 cara membuat kartu nama yang sederhana untuk orang yang tidak bisa desain. Buatlah kartu nama Anda dengan sepersonal dan semenarik mungkin. Simak juga aplikasi reksa dana terbaik yang memudahkan Anda berinvestasi.