Djawanews.com – Selama berkarier di MotoGP, Valentino Rossi belum pernah sekalipun merasakan podium MotoGP Austria. Mampukah pembalap Monster Energy Yamaha itu manjadi kampiun di Sirkuit Red Bull Ring?
Seperti yang sudah diwartakan, seri keempat MotoGP 2020 akan digelar pada akhir pekan ini. balapan akan digelar di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, Minggu (16/8/2020).
Sementara itu, sampai saat ini, Rossi sudah meraih 199 podium dalam penampilannya di kelas primer. The Doctor mematok target finis di posisi tiga besar untuk ke-200 kalinya pada akhir pekan depan.
Padahal, pembalap 41 tahun itu belum pernah sekalipun meraih podium selama berkarier di kelas MotoGP.
Hasil terbaik yang pernah didapatkan Rossi di MotoGP Austria adalah posisi keempat saat balapan tahun 2016 dan 2019.
Adapun Sirkuit Red Bull Ring selama empat musim terakhir selalu didominasi oleh rider Ducati mulai dari Andrea Iannone pada 2016, Andrea Dovizioso (2017 dan 2019) dan Jorge Lorenzo (2018).
Rossi sendiri masih tetap yakin dirinya mampu meraih podium seperti saat seri kedua MotoGP Andalusia.
Kendati demikian, dia tidak menyangkal bahwa balapan kali ini akan berbeda dengan balapan-balapan sebelumnya.
“Ini akan berbeda dari tiga balapan pertama, cuacanya lebih dingin di Austria. Hal itu tentu memiliki kelebihan dan kekurangan,” ujar Rossi melansir dari Speedweek.
“Meski begitu tetap saja penting bagi kami menjadi kompetitif di sini. Kami akan memberikan yang terbaik,” sambungnya.
Jika valentino Rossi mampu mengatasi segala kesulitan di MotoGP Austria pada akhir pekan nanti, bukan tidak mungkin dia akan meraih podium ke-200 miliknya dengan luar biasa. Mengingat, dia tidak pernah finis tiga besar di Sirkuit Red Bull Ring.