Djawanews.com – Pertandingan ekshibisi antara Mike Tyson vs Roy Jones Jr yang awalnya akan dipentaskan pada 12 September mendatang, resmi diundur.
Dua petinju veteran asal Amerika Serikat itu dijadwalkan akan saling unjuk gigi dalam laga amal yang berlangsung dalam 8 ronde di California.
Akan tetapi, tiba-tiba duel tersebut harus mengalami penundaan dan tidak jadi digelar pada 12 September 2020.
Mengutip The Ring, pertandingan tinju Mike Tyson konta Roy Jones Jr akan ditunda selama 2 bulan dan rencananya akan diselenggarakan pada 28 November 2020 di Dignity Health Park, Carson, California, tempat yang sama dengan rencana awal.
Menurut perwakilan dari pihak Tyson, penundaan pertandingan tinju tersebut bisa membawa keuntungan yang lebih besar ketimbang laga digelar pada tanggal awal yang sebelumnya telah ditetapkan.
Laga yang bisa ditonton dengan sistem pay per view ini juga bakal menyertakan pertarungan 6 ronde antara salah satu bintang YouTube dan petinu bernama Jake Paul.
Selain itu, pada laga tersebut juga akan menghadirkan laga debut Nate Robinson, juara kompetisi slam dunk 3 kali.
Mike Tyson sendiri telah menurunkan berat badan sebanyak 31 kilogram untuk melawan Roy Jones Jr dalam pertandingan ekshibisi.
Kini, Mike Tyson sudah memiliki berat badan ideal, yakni 99 kilogram. Sebelumnya, bobot petinju berjuluk Iron Mike itu mencapai 131 kilogram.