Djawanews.com – CEO Dorna Sport, Carmelo Ezpeleta mengumkan pembatalan 3 seri di MotoGP 2020. Kendati demikian, akan ada tambahan satu seri lagi di Eropa pada musim ini, yang venuenya akan segera diputuskan.
Adapun tiga seri yang dibatalkan pada MotoGP 2020 yakni, MotoGP Argentina, Thailand, dan MotoGP Malaysia.
Adu cepat para rider di atas ‘kuda besi’ di tiga negara tersebut di batalkan Karenna terimbas pandemi virus corona.
MotoGP Thailan rencananya dipentaskan pada 4 Oktober. MotoGP Malaysia digelar 1 November, dan MotoGP Argentina dijadwalkan pada 22 November.
“Kami mengumumkan pembatalan balapan MotoGP 2020 di Argentina, Thailand, dan Malaysia musim ini. Dan mereka akan sangat dirindukan di kalender 2020,” ujar Carmelo Ezpeleta dalam pernyataan resminya.
“Gairah dari para fans yang sering bepergian melintasi benua untuk menikmati MotoGP bersama kami di Termas de Rio Honda (Argentina), Buriram (Thailand), dan Sepang (Malaysia) itu luar biasa. Mereka menciptakan atmosfer yang luar biasa dan bersahabat untuk olahraga ini,”
“Bagaimanapun juga, kami bahagia menambahkan satu Grand Prix lagi di Eropa pada kalender 2020 dan mengungkap kesepakatan baru kami bahwa akan bisa melihat MotoGP balapan di Thailand setidaknya sampai 2026. Kami sangat tidak sabar untuk kembali ke Thailand, Argentina, Malaysia tahun depan dan seperti biasa, saya ingin berterimakasih kepada para fans untuk kesabaran dan pengertiannya,” pungkas Ezpeleta.
Sekedar informasi, semua seri MotoGP 2020 akan digelar di Eropa, ada sebanyak 14 balapan. Dua seri yang sudah digelar yakni MotoGP Spanyol dan MotoGP Andalusia.