Kabar gembira datang dari ajang Asia Road Racing Championship (AARC) 2019 yang berlangsung di Sepang International Circuit, Malayasia, dua pembalap muda Indonesia binaan Astra Honda Racing Team (AHRT) sukses raih podium.
Dua pembalap muda binaan AHRT yaitu Irfan Ardiansyah dan Aswhin Sanjaya sukses merebut podium pertama dikelas AP250 dalam balapan pertama hari sabtu (21/9), kesuksesan Irfan diikuti oleh Ashwin dalam balapan kedua (30/9) yang juga merebut podium pertama.
Kesuksesan pembalap muda Indonesia di Asia Road Racing Championship 2019
Pada balapan pertama ARRC kelas AP250, Irfan Ardiansyah memulai balapan di baris kedua. Dia fokus mempertahankan irama balapnya agar terjaga menghadapi sengitnya pertarungan yang rapat.
Di lap ketiga, Irfan sudah berhasil memimpin balapan. Pembalap muda asal Semarang itu sempat tergeser ke posisi keempat hingga lap terakhir. Bersaing dengan beberapa pebalap di grup depan, Irfan perlahan berhasil naik ke posisi pertama di tikungan terakhir dan bertahan hingga finis.
Mengawali balapan pertama di baris ketiga, Awhin Sanjaya mampu menjaga waktu dengan cukup baik. Pembalap berusia 21 tahun ini beberapa kali sempat tertinggal namun dengan cepat melesat bergabung dengan grup terdepan dan akhirnya finis pada posisi keempat.
Sementara itu, balapan kedua kelas AP250 yang digelar berlangsung semakin penuh tantangan. Begitu lampu start menyala, ketiga pebalap AHRT langsung memacu tarikan motor CBR250RR dan berusaha tampil impresif.
Awhin Sanjaya beranjak naik untuk bersaing di rombongan depan. Memasuki lap ketiga, Awhin dapat memimpin rombongan balap. Dengan melakukan berbagai manuver melewati pebalap lainnya diikuti tekanan pada lap akhir, Awhin berhasil menyentuh garis finis dan meraih podium.
Rekan setimnya Irfan Ardiansyah, memulai balapan di barisan kedua. Irfan memacu kencang motornya dan membuat jarak dengan pembalap di belakangnya saat memimpin balapan. Pada lap 5, aksi crash pebalap lain tak terelakan sehingga Irfan harus mengatur keseimbangannya dan terus melaju dan finis di posisi kelima.
Keberhasilan pembalap muda Indonesia binaan AHRT ini menjadi salah satu kebanggan bagi dunia balap motor Indonesia yang terus memunculkan bakat-bakat muda dan sukses diajang balap internasional.
Kedepannya dengan pembinaan yang tepat dan ikut aktif dalam ajang-ajang internasional bisa semakin melatih para pembalap muda Indonesia dari segi teknik dan mental agar semakin berkembang dan mampu berbicara banyak di ajang internasional.