Djawanews.com – Jelang kompetisi Piala Thomas dan Uber, PP PBSI menggelar simulasi agar para atlet dapat mempersiapkan diri dalam suasana turnamen bulu tangkis.Ajang ini bertajuk PBSI Thomas & Uber Cup Simulation 2020. Jadwalnya bisa disimak di bawah ini.
Kompetisi tersebut akan dipentaskan dipentaskan di Pelatnas PBSI Cipayung, pada hari ini Selasa (1/9/2020) pukul 8.30 WIB, dengan tim Thomas yang bermain lebih dahulu. Pertandingan ini disirkan langsung oleh Mola TV
Di pertandingan pembuka, ada tim Rajawali yang akan berhadapan dengan tim Harimau. Dilanjut dengan pertandingan tim Banteng vs tim Harimau pada pukul 14.30.
Tim Rajawali diperkuat oleh pebulu tangkis seperti Jonatan Christie, Karono, Bobby Setiabudi, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, dan Yeremia Erich Yoche Rambitan/Pramudya Kusumawardhana.
Tim Harimau diisi oleh Chico Aura Dwi Wardoyo, Firman Abdul Kholik, Christian Adinata, Kecin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, dan Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Amri Syahnawi.
Sementara pebulu tangkis yang berada di tim Garuda antara lain Anthony Ginting, Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay, Syabda Perkasa Belawa, Leo Rollu Carnando/Daniel Marthin, dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Tim terakhir, Banteng diperkuat oleh Shesar Hiren Rhustavito, Gatjra Piliang, Yonatahan Ramlie, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, dan Reza Pahlevi/Sabar Karyaman Gautama.
Berikut jadwal lengkap PBSI Thomas & Uber Simulation 2020:
Selasa, (1/9/2020)
08.30 WIB, tim Rajawali vs tim Garuda
14.30 WIB, tim Banteng vs tim Harimau
Rabu, (2/9/ 2020)
08.30 WIB, tim Rajawali vs tim Harimau
14.30 WIB, tim Banteng vs tim Garuda.
Kamis, (3/9/2020)
08.30 WIB, tim Harimau vs tim Garuda
14.30 WIB, im Rajawali vs tim Banteng.