Djawanews.com – Rider Monster Energy Yamaha Maverick Vinales tak yakin bisa mengungguli poin yang diraih Joan Mir dalam MotoGP musim ini. Padahal Top Gun hanya terpaut 19 poin dari mir di klasemen sementara MotoGP 2020.
Di MotoGP Truel, Vinales hanya finis di urutan ketujuh meski dia memulai balapan dari grid keempat. Sementara Mir, yang start dari baris ke-12, berhasil melesak kedepan dan finis di urutan ketiga.
Tak hanya itu, dari 11 seri yang sudah dijalani musim ini, Vinales hanya bisa naik podium tiga kali. Bandingkan dengan Mir, dengan ‘kuda besi’ Suzuki GSX-RR, Mir mampu merebut podium sebanyak 6 kali.
“Tak mungkin dengan motor yang kamu punya sekarang,” ujar Vinales ketika ditanya soal kemungkinan mengejar poin yang diraih Mir, melansir Motorsport.
“Suzuki sekarang berada di level yang berbeda. Kami tak bisa melakukan apa-apa. Kami Cuma bisa berdoa agar motor kami sempurna di Valencia, punya start sempurna di sana, balapan di urutan terdepan, dan lihat apakah kami akan disalip atau tidak.”
“Kami tak punya senjata yang bagus untuk melawan Suzuki, karena keliatannya mereka bisa berbelok lebih cepat, lebih punya kecepatan di tikungan, dan tak begitu melebar saat menikung,” pungkas Maverick Vinales.
Simak perkembangan informasi terkini seputar olahraga hanya di Warta Harian Online Djawanews. Selain itu, untuk mendapatkan informasi cepat dan menarik jangan lupa ikuti Instagram @djawanewscom.