Djawanews.com – Pengurus Besar Persatuan Dayung Seluruh Indonesia (PB PODSI) sedang mencari bibit pedayung untuk kejuaraan SEA Games 2021 melalui seleksi nasional pada awal Desember 2021.
Pencarian bibit itu dilakukan karena saat ini atlet yang tersedia hanya sembilan. Sedangkan di SEA Games akan dipertandingkan 16 nomor khusus cabang olahraga rowing.
Pelatih nasional dayung, Muhammad Hadris menyampaikan, PB PODSI melalui wakil ketua umum Budiman Setiawan telah bersurat kepada pengurus provinsi daerah untuk menyiapkan atletnya melalui seleksi itu.
“Atlet yang diincar sudah ada, artinya kami panggil ada yang eks Asian Games 2018, eks SEA Games, yang sekarang berlatih di daerahnya tentu mereka punya kemauan untuk bisa memperkuat Timnas kembali,” kata Hadris, melansir Detik, Selasa (3/11/2020).
“Kalu kita totalin mungkin lebih dari 20 atlet (yang kami siapkan untuk SEA Games) jika ingin ikut nomor. Jadi minimal satu atlet satu nomor, dan ada juga beregu,” sambung Hadris.
Terkait lokasi seleksinya rencananya akan digelar di Situ Cipule, Karawang.
“Kemungkinan besat atlet yang masuk skuad SEA Games ini adalah mereka yang sekarang ini sedang berlatih (untuk persiapan Olimpiade Tokyo) karena mereka berlatih lebih awal ketimbang atlet lain. Makanya diadakan seleksi nasional untuk tambahan tim yang sudah ada,” terang Hadris.
Simak perkembangan informasi terkini seputar olahraga hanya di Warta Harian Online Djawanews. Selain itu, untuk mendapatkan informasi cepat dan menarik jangan lupa ikuti Instagram @djawanewscom.