Djawanews.com – Pebulu Tangkis Thailand dari nomor tunggal putri, Nitchaon Jindapol terpaksa mundur dari turnamen Thailand Open 2021 usai mengalami cedera saat sesi latihan.
Kabar tak sedap tersebut diumumkan langsung oleh pihak Federasi Bulu Tangkis Dunia (Badminton World Federation/BWF) melalui akun Instagram resminya pada hari ini, Selasa (5/1/2021).
View this post on Instagram
Cedera yang dialami Jindapol membuatnya tak bisa mengikuti turnamen bulu tangkis internasional perdananya sejak pandemi Covid-19 di negaranya sendiri, yakni Thailand.
Jindapol disebut akan absen di dua turnamen Thailand Open, antara lain Yonex Thailand Open dan Toyota Thailand Open.
Sedianya, Jindapol akan bertanding melawan unggulan pertama dari Malaysia, Tai tzu Ying,di babak pertama Yonex Thailand Open yang akan dipentaskan pekan depan.
Akan tetapi, dengan mundurnya Jindapol, Tai Tzu Ying pun dapat melaju mulus tanpa halangan berarti di babak kedua turnamen.
Sedangkan pada kejuaraan Toyota Thailand Open, Jindapol akan bertemu wakil Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung.
Sampai saat ini belum disa dipastikan apakah Jindapol akan absen di kejuaraan ini atau tidak.
Sekedar informasi, Jindapol saat ini sudah berusia 29 tahun. Pertandingan terakhirnya yakni di ajang All England pada Maret 2020. Saat itu dia terhenti di babak 32 besar setelah ditumbangkan wakil Korea Selatan dalam dua gim langsung dengan skor 21-23, 10-21.
Simak perkembangan informasi terkini seputar olahraga hanya di Warta Harian Djawanews. Selain itu, untuk mendapatkan informasi cepat dan menarik jangan lupa ikuti Instagram @djawanewscom.