Djawanews.com – Tim Rajawali kembali memetik kemenangan setelah menghajar tim Harimau di ajang PBSI Thomas & Uber Cup Simulation 2020.
Dalam pertandingan yang dipentaskan di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (2/9/2020) pagi WIB, Karono yang bermain untuk tim Rajawali di nomor tunggal putra berhasil memetik kemenangan atas Firman Abdul Kholik dari tim Harimau.
Bermain straight game alias dua gim langsung, Karono menang 21-14, 21-10 atas Firman dalam tempo 40 menit.
Kemenangan lain dari tim Rajawali disumbangkan oleh pasangan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang membekuk Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon. Mereka menang straight game dengan skor 21-18, 21-17.
Sementara poin ketiga tim Rajawali didapatkan setelah pasangan muda Pramudya Kusumawardhana/Yeremia Rambitan mengalahkan wakil Harimau di sektor ganda putra Amri Syahnawi/Wahyu Nayaka Pangkaryanira.
Adapun poin yang diraih tim Harimau disumbang oleh Chico Aura Dwi Wardoyo yang mengalahkan pebulutangkis unggulan Jonatan Christie dengan skor 21-19, 13-21, dan 14-21.
Sedangkan poin kedua tim Harimau diberikan oleh Christian Hadinata yang sukses mengalahkan Bobby Setiabudhi dengan skor 21-17, dan 21-19 di laga pamungkas.
Hasil ini membuat tim Rajawali sukses memuncaki klasemen setelah menang 3-2 atas tim Harimau.
Sebelumnya, tim Rajawali juga menggasak tim Garuda dengan skor 4-1 di ajang PBSI Thomas & Uber Cup Simulation 2020 pada Selasa (1/9/2020).