Djawanews.com – Hasil MotoGP San Marino 2020 sudah bisa dilihat. Pembalap Yamaha Petronas SRT Franco Morbidelli keluar sebagai kampiun.
Pada balapan yang digelar di Sirkuit Misano, Italia, Minggu (13/9/2020) malam WIB, Morbidelli start dari urutan kedua.
Sejak di lap pertama, pembalap tim satelit Yamaha itu sukses merebut posisi terdepan dan berhasil mempertahankannya hingga mencapai garis finis dengan torehan waktu 40 menit 31,524 detik.
Sedangkan Valentino Rossi gagal meraih podium ke-200 selama berkarier di MotoGP.
Start dari urutan keempat, Rossi sebenarnya berhasil melesak ke posisi kedua sejak awal balapan. Dia bersaing dengan Morbidelli yang memimpin balapan.
Akan tetapi, setelah sempat lama menempati urutan kedua, The Doctor harus pasrah finis pada posisi keempat.
Pembalap paling senior di MotoGP 2020 itu kalah bersaing dengan rider Ducati Franco Bagnaia yang sukses merebut posisi kedua.
Di belakang Bagnaia ada pembalap Suzuki Joan Mir yang menyalip Rossi pada putaran terakhir.
Adapun Maverick Vinales yang merebut pole position justru tercecer pada posisi keenam. Di depan Vinales, ada Alex Rins yang menyudahi balapan di posisi kelima.
Nasib sial justru dialami oleh Fabio Quartararo. Dia jatuh dua kali di tengah-tengah balapan sebelum akhirnya terpaksa retired.
MotoGP San Marino merupakan balapan seri keenam pada musim ini yang dipentaskan di tengah pandemi Covid-19.
Lima seri balap sebelumnya yang sudah diselenggarakan pada agenda MotoGP 2020, antara lain MotoGP Spanyol, MotoGP Andalusia, MotoGP Ceko, MotoGP Austria, dan MotoGP Styria.
Setelah MotoGP San Marino, para pembalap akan kembali berkompetisi di MotoGP Emilia Romagnya yang masih akan dipentaskan di Sirkuit Misano, Italia.
Untuk mendapatkan informasi seputar MotoGP dan berita olahraga lainnya, kunjungi rubrik Sport di Djawanews.