Menjadi cabang olahraga andalan Indonesia, atlet bulutangkis Indonesia memang sudah dikenal sebagai atlet bulutangkis kelas dunia dengan berbagai gelar yang pernah diraih.
Bahkan hingga saat ini bulutangkis masih menjadi salah satu cabang olahraga andalan untuk mendulang prestasi di ajang internasional. Hal ini tidak terlepas dari regenerasi atlet bulutangkis yang setiap tahun selalu melahirkan talenta berbakat kelas dunia.
Terkenalnya nama Indonesia dikancah bulutangkis dunia sendiri tidak bisa terlepas dari para atlet pendahulu yang telah berjuang mengharumkan nama Indonesia. Lalu siapa saja daftar legenda bulutangkis Indonesia yang prestasinya mendunia ? berikut ini adalah daftarnya.
Daftar legenda bulutangkis Indonesia dengan prestasi mendunia
-
Rudy Hartono
Spesialis tunggal putra Indonesia mampu mengoleksi juara All England sebanyak delapan kali!
Selain gelar All England, Rudy Hartono juga pernah memenangkan satu medali emas di kejuaraan bulutangkis dunia pada tahun 1980 yang berlangsung di Jakarta, satu medali emas Olimpiade Munich 1972 dan empat kali menjuarai turnamen beregu Piala Thomas.
-
Susi Susanti
Daftar legenda bulutangkis Indonesia selanjutnya yaitu andalan tunggal putri Indonesia Susi Susanti.
Susi Susanti sendiri mengoleksi beberapa gelar internasional mulai dari Olimpiade, Piala dan Kejuaraan Dunia, Piala Sudirman, Piala Uber, Asian Games, SEA Games, All England, Indonesia Terbuka, dan masih banyak lagi yang lainnya.
-
Liem Swie King
Mendapat julukan king smash inilah Liew Swie King. Gelar yang pernah diraih oleh andalan Indonesia ini mulai dari juara All England tiga kali (1978, 1979, 1981) dan juara Asian Games.
Selain itu capaian tertingginya adalah di sektor ganda bahkan lebih tinggi lagi, yaitu tiga kali juara Piala Dunia berturut-turut dan tiga kali di Piala Thomas.
-
Christian Hadinata
Berhasil membawa pulang medali emas olimpiade 1972 menjadi capain prestisius yang pernah dirinya raih. Namun dirinya juga berhasil mengoleksi puluhan gelar juara lainnya seperti kejuaraan dunia, Asian Games, Piala Thomas hingga All England.
-
Rexy Mainaki dan Ricky Soebagja
Ganda putra Indonesia yang terkenal dengan kecepatan, reflex dan kekuatan pukulannya pernah mencicipi semua gelar juara dunia bulutangkis. Bahkan jika dihitung mungkin lebih dari 30 kali gelar juara yang pernah diraih.
Itulah 5 daftar legenda bulutangkis Indonesia dari banyaknya atlet bulutangkis lainnya yang prestasinya mendunia pada masanya dan masih dikenang sampai sekarang.