Djawanews.com – Pada 4 Agustus 1992, atau 28 tahun yang lalu, Indonesia untuk pertama kalinya berhasil membawa pulang medali emas Olimpiade. Medali tersebut disumbangkan oleh Susy Susanti dan Alan Budikusuma yang kini menjadi suaminya, dalam Olimpiade Barcelona 1992 cabang olahraga bulu tangkis.
Susy mengatakan, motivasinya sangat tinggi saat tempail pertama kali di pesta olahraga empat tahunan tersebut.
Terlebih lagi, saat itu bulu tangkis baru saja diresmikan menjadi salah satu cabang olahraga yang dilombakan di ajang Olimpiade.
“Kesempatan sudah saya dapat dengan lolos ke Olimpiade, dan kesempatan itu tidak datang dua kali,” ujar Susy kepada Tempo, Selasa (4/8/2020).
“Saya berkomitmen pada diri saya untuk bekerja keras agar mencapai impian dan target saya menjadi juara Olimpiade mempersembahkan prestasi yang terbaik untuk Indonesia,” sambung Susy.
Susy menceritakan, ketika tampil di Olimpiade Barcelona, dirinya masih berusia 22 tahun. Kendati demikian, Susy berhasil menyingkirkan pebulu tangkis Korea Selatan, Bang Soo-hyun dengan skor 5-11, 11-5, dan 11-3 pada partai final.
Menyusul Susy, Alan Budikusuma juga mempersembahkan medali emas lainnya. Dalam partai puncak yang mempertemukan dua wakil Indonesia itu, Alan mengalahkan kompatriotnya, Ardy B. Wiranata melalui straight game alias dua gim langsung dengan skor 15-12, 18-13.
Keberhasilan Susy Susanti dan Alan Budikusuma membawa pulang medali emas membuat Indonesia saat itu menjadi negara Asia ketujuh yang mampu meraih prestasi tertinggi di ajang Olimpiade.